Tak Hanya Janjikan Pembangunan 11 Stadion Internasional, Anies Juga Akan Berikan Jaminan Hari Tua Bagi atlet

Anies baswedan Capres No Urut 1-jambi independent -

Jakarta - Calon Presiden (capres) nomor urut 1 Anies Baswedan menggelar dialog dengan para legenda sepak bola Indonesia di acara bertajuk “Umpan Manies” yang berlangsung di Rooftop Springhill, Kemayoran, Jakarta, Sabtu 20 Januari 2024.

Dalam dialog tersebut, Anies menyampaikan visi dan misinya terkait pengembangan olahraga di Indonesia, khususnya sepak bola. Sebab, baginya, olahraga adalah salah satu bidang yang dapat menyatukan berbagai lapisan masyarakat dan suku bangsa di Tanah Air. 

“Barusan ngobrol di acara Umpan Manies dengan para legenda sepak bola yang hadir dan kami berbicara banyak hal terkait sepak bola. Olahraga itu unik karena mempersatukan semua lintas strata ekonomi dan suku bangsa,” kata Anies, Minggu 21 Januari 2024.

Salah satu rencana Anies yang mendapat sorotan adalah pembangunan 11 stadion bertaraf internasional di 11 kota di seluruh Indonesia.

BACA JUGA:Kaesang Sebut Mahfud Lawan yang Berat Gibran di Debat Cawapres

BACA JUGA:Bahrain Singkirkan Malaysia dari Piala Asia 2023 dengan Kemenangan 1-0

“Kami ingin olahraga di Indonesia bertumbuh dan berkembang dengan baik, termasuk sepak bola. Salah satu yang kami rencanakan adalah membangun stadion internasional di 11 kota atau kabupaten yang harapannya bisa menjadi pemantik untuk menumbuhkan ekosistem sepak bola yang sehat,” ujar Anies.

Selain stadion, Anies juga berencana untuk membangun lapangan latih yang memiliki standar FIFA, dengan menggunakan rumput buatan yang tahan lama dan mudah dirawat.

Ia berharap, sarana tersebut bisa melatih dan melahirkan para atlet muda yang berpotensi sehingga menghasilkan tim nasional yang berprestasi.

Anies juga tidak melupakan para atlet senior yang telah berjasa bagi Indonesia. Ia pun menjanjikan bahwa negara akan memberikan jaminan hari tua bagi mereka, mulai dari pemberian tempat tinggal layak, jaminan bulanan yang cukup, hingga jaminan kesehatan.

BACA JUGA:Gus Nudir Ungkap Awal Dari Keretakan PBNU dengan PKB

BACA JUGA:Jika Terpilih Jadi Presiden, Anies Akan Bangun 11 Stadion Sepak Bola Berstandar Internasional

“Jadi, salah satu yang kami rencanakan adalah memberikan jaminan hari tua bagi para atlet yang pernah membawa nama Indonesia di gelanggang internasional di semua kompetisi. Kami pastikan mereka tinggal di tempat yang baik, punya jaminan bulanan yang baik, jaminan kesehatan untuk hari tua,” papar Anies.

Tak hanya itu, Anies juga ingin membangun hall of fame bagi atlet berprestasi nasional yang diharapkan dapat menjadi sumber motivasi dan edukasi bagi para atlet muda dan masyarakat luas. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan