Ketua Umum PSSI Erick Thohir Ajak Masyarakat Doakan Timnas U-23 Menang Lawan Guinea

Kamis 09 May 2024 - 19:54 WIB
Reporter : Fajar
Editor : Rizal Zebua

JAMBIKORAN.COM - Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir mengajak masyarakat Indonesia mendoakan Timnas Indonesia U-23 agar mampu memenangi laga melawan Guinea pada play off Olimpiade 2024, Kamis 9 Mei 2024 malam ini.

"Doa dan dukungan kita semua akan sangat berarti dalam mengawal upaya Garuda Muda memenangi pertandingan ini," ujar Erick di Jakarta, Kamis 9 Mei 2024. 

BACA JUGA:Cara Mengatasi Background Google Meet yang Terbalik, Yuk Simak

BACA JUGA:Simak! Cara Blur Background Zoom Lewat HP dan PC

Menurut Erick, doa dan dukungan seluruh masyarakat akan menjadi kekuatan buat Witan Sulaeman dan kawan-kawan untuk bisa mengalahkan wakil Afrika tersebut.

"Semoga Allah SWT mempermudah perjuangan mereka dan memastikan kemenangan Indonesia," ujarnya.

BACA JUGA:Bukan Hanya Iphone, Berikut Deretan Ponsel Dengan Kamera Terbaik

BACA JUGA:Daftar 10 HP Terlaris Tahun 2024, Cek Apa Saja

Sebelumnya, pelatih Timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong mengatakan akan menunjukkan permainan Garuda Muda yang berbeda saat melawan Guinea.

"Permainan timnas akan berbeda karena saya akan fokus dapatkan tiket Olimpiade. Saya tidak akan memikirkan isi pertandingan tetapi hanya memikirkan bagaimana dapatkan tiket Olimpiade," ujar pelatih asal Korea Selatan itu. (*)

Kategori :

Terkini

Minggu 24 Nov 2024 - 21:04 WIB

Wanita Global

Minggu 24 Nov 2024 - 20:59 WIB

'Adu Kambing' Sopir Luka-Luka

Minggu 24 Nov 2024 - 20:57 WIB

Menunggu Penyelesaian 2 Proyek Multiyears