Kegiatan tersebut dilaksanakan selama dua hari, di lapangan mini soccer Jambi Business Center (JBC), pada 10 hingga 11 Agustus 2024. Kegiatan tersebut diikuti oleh 8 tim dari Pemerintah Kabupaten, Kota, dan perusahaan, yang ada di Provinsi Jambi.
Hal tersebut disampaikan oleh Husairi, Staf Ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik, sekaligus sebagai ketua panitia dalam kejuaraan tersebut, saat diwawancarai usai pertandingan, pada Minggu, 11 Agustus 2024.
“Kejuaraan Mini Soccer, piala Gubernur tahun 2024, dengan tema Liga Jambi Mantap, telah sukses dilaksanakan, berkat dukungan dari berbagai pihak, terutama Bapak Al Haris, Gubernur Jambi, yang berinisiatif untuk menyelenggarakan kegiatan ini,” kata dia.
Husairi menyampaikan bahwa, ini merupakan tahun kedua dilaksanakannya kejuaraan mini Soccer, untuk usia 50 tahun keatas. Perbedaannya adalah pada tahun lalu, kejuaraan tersebut dilaksanakan pada lapangan sepak bola.
“Tahun ini adalah tahun kedua pelaksanaan kejuaraan sepak bola untuk usia diatas 50 tahun, bedanya tahun lalu mainnya di lapangan besar, dan usia minimal 45 tahun, dan tahun ini untuk usia 50 dan dilapangan mini soccer,” jelasnya.
Husairi menyampaikan, dalam komoetisi tahun ini, kejuaraan mini soccer untuk usia 50 tahun keatas dimenangkan oleh juara bertahan dari tahun lalu.
“Tahun ini Tim Kereta tua dapat mempertahankan juara, meskipun tingkatan usianya ditingkatkan menjadi 50 tahun,” ujarnya.
Juara kedua diraih oleh tim PetroChina International Jabung Ltd, juara ketiga oleh Kabupaten Batanghari, dan juara empat diraih oleh Kabupaten Tanjung Jabung Timur. (Eri/Viz)