Rekomendasi Hp Harga 2 Jutaan Terbaik 2023

Rabu 13 Dec 2023 - 17:29 WIB
Reporter : Aditiya
Editor : Rizal Zebua

Sekarang lanjut ke OPPO A58 yang ditenagai prosesor MediaTek Helio G85 dengan dukungan RAM 6 GB (extended RAM hingga 6 GB) dan penyimpanan internal 128 GB.

BACA JUGA:Tips Merawat Kulit Wajah Tetap Lembap saat Musim Hujan

BACA JUGA:Menemukan Bahan Skincare Aman untuk Kulit Berjerawat

Hp OPPO ini juga belum lama rilis ke Indonesia, tepatnya bulan Juli 2023. hadir mengusung layar berukuran 6,72 inc dengan resolusi Full HD+.

Lalu ada kamera utama 50 MP dan kamera portrait 2 MP untuk menghasilkan foto bokeh. OPPO A58 juga memiliki sertifikasi IP54 yang membuatnya tahan dari percikan air dan debu.

Sumber daya menggunakan baterai 5000mAh yang di dukung teknologi 33W SUPERVOOCTM flash charge yang memungkinkan pengisian baterai hingga 100% hanya dalam 75 menit.

3.Samsung Galaxy A14 5G

Samsung Galaxy A14 5G juga dibanderol harga 2 jutaan yang rilis belum lama rilis di Indonesia. Hp ini punya memori yang cukup besar yaitu RAM 6 GB yang bisa diperluas menggunakan fitur RAM Plus hingga 6 GB (total 12 GB).

BACA JUGA:Tips Mengatasi Nyeri Sakit Gigi

BACA JUGA:Tips Mengatasi Bekas Bopeng

Lalu tersedia pula memori penyimpanan internal berkapasitas 128 GB dengan opsi penambahan ruang penyimpanan menggunakan microSD hingga 1 TB.

Jadi untuk kamu yang sedang hobi membuat konten tidak perlu pusing kehabisan memori untuk menyimpan file-file berukuran besar seperti video atau foto. 

Konten pun bisa mengandalkan tiga kamera belakang yang terdiri dari lensa utama 50 MP, lensa depth 2 MP serta lensa macro 2 MP. Tak lupa, ada kamera depan 13 MP yang dapat diandalkan untuk selfie.

Kamu juga bisa internetan super cepat menggunakan jaringan 5G yang sudah di dukung hp Samsung terbaru ini. Dijamin streaming film nyaman tanpa buffering.

Apalagi melalui layar 6,6 inci dengan resolusi FullHD+ serta mendukung refresh rate 90Hz. Tidak  perlu khawatir baterai cepat habis saat streaming, karena ada baterai 5.000 mAh yang di dukung USB Type-C dan Fast Charging 15W.

Kategori :