Jakarta – Komedian Sule atau Entis Sutisna memutuskan menjual koleksi mobil mewahnya. Bukan karena kesulitan ekonomi, melainkan perubahan pandangan hidupnya.
Dalam pernyataannya di kanal YouTube Pesulap Merah, Sule menyebut kendaraan seperti McLaren, Porsche, hingga Ferrari yang dulu ia miliki hanya menumbuhkan rasa sombong.
"Itu semua cuma buat penuhi ego. Kalau dipikir-pikir, cuma gaya-gayaan aja. Artis harus punya Mercy, harus punya Harley, tapi ternyata nggak penting," ujar Sule.
BACA JUGA:Uhm Jung Hwa Siap Tampil di Drama Komedi Romantis
BACA JUGA:Erika Carlina: Dia Ingin Bersihkan Namanya Sendiri
Mantan suami Nathalie Holscher itu juga mengaku kini lebih mengutamakan kesederhanaan dan merasa jarang memakai mobil-mobil tersebut. Ia bahkan menyebut pajak kendaraan mewah itu justru menjadi beban.
"Jarang dipakai, pajaknya gede. Mending dijual aja. Gaya hidup berubah," tuturnya.
Sule menekankan, keputusan ini adalah pilihan pribadinya dan tidak bermaksud menyindir rekan sesama artis yang tetap menikmati koleksi mewah mereka. (*)