Satu Unit Rumah Terbakar di Bungodani, Kerugian Diperkirakan Ratusan Juta

Jumat 01 Mar 2024 - 18:11 WIB
Reporter : Siti Halimah
Editor : Jennifer Agustia

MUARABUNGO  - Kebakaran hebat melanda rumah milik Yonanes (80) di Lorong gereja RT 06 RW 02 Kelurahan Sungaipinang, Kecamatan Bungodani, pada Jumat (1 Maret 2024) sekitar pukul 16.00. 

Kabid Damkar Bungo, Herpendi, saat dikonfirmasi kejadian tersebut kepada Jambi Independent, menyatakan bahwa api diduga berasal dari arus pendek listrik.

Tim pemadam kebakaran dari Mako Damkar Bungo dan Pos Tanjung Agung segera merespons dengan mengirimkan satu unit armada dan 15 personel. Diperlukan sekitar 10.000 liter air dan waktu satu jam untuk berhasil memadamkan api yang melahap satu rumah beserta isinya.

Meskipun kerugian materi diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah, namun tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. 

BACA JUGA:Athletic ke Final Piala Raja

BACA JUGA:Sebut Kritik Kepadanya Tidak Manusiawi

Herpendi, Kabida Damkar Kabupaten Bungo menekankan pentingnya kesadaran masyarakat akan bahaya kebakaran. 

"Kami mengimbau kepada warga untuk selalu waspada, baik di lingkungan tempat tinggal maupun tempat kerja untuk selalu memeriksa alat alat listrik dan kompor disaat bepergian," tegasnya.

Dugaan sementara menyebutkan penyebab kebakaran disebabkan oleh konsleting listrik, menambahkan urgensi untuk melakukan pemeriksaan dan perawatan secara berkala terhadap instalasi listrik. 

“Kecelakaan seperti ini dapat terjadi tanpa pemberitahuan sebelumnya, sehingga langkah pencegahan menjadi kunci utama untuk menghindari kerugian yang lebih besar di masa depan,” katanya.

BACA JUGA:Milan Fokus Kejar Tempat di Liga Champions

BACA JUGA:Sinsen Raih Best Performance Main Dealer Championship Awards

Kejadian ini juga menjadi pengingat bagi kita semua untuk lebih peduli terhadap lingkungan sekitar dan tetap waspada terhadap potensi bahaya. 

“Semoga kejadian seperti ini tidak terulang di masa mendatang, dan masyarakat terus meningkatkan kesadaran akan pentingnya tindakan pencegahan dalam menghadapi ancaman kebakaran,” tandasnya. (mai/enn)

Kategori :