Dulu Rp 2 Juta Sekarang Rp 23 Juta, Usaha Maryam Sukses Bersama BTPN Syariah
Kisah sukses nasabah BTPN Syariah Jambi-Foto : BTPN Syariah -Jambi Independent
Kebersamaan ini pula yang akhirnya mengantarkan seluruh nasabah di Sentra Mekar Sari 1A berangkat umrah gratis melalui Program Umrah Satu Pesawat BTPN Syariah.
Impian Winarsih dan Maryam, serta nasabah lain di sentra tersebut untuk menginjakkan kaki di Tanah Suci pun terwujud.
"Kami sangat bersyukur, tidak menyangka saya dan seluruh nasabah di Sentra Mekar Sari 1A mendapatkan hadiah umrah bersama-sama," jelas Maryam.Melihat perkembangan Maryam dalam tujuh tahun terakhir membuat sang suami, Sapri mengaku bangga. Bukan hanya karena usaha dan kepribadian Maryam yang terus tumbuh, melainkan juga karena sang istri dapat berdampak bagi banyak orang. "Lebih bangganya lagi, istri saya tidak hanya mampu mengembangkan bisnis, namun juga dapat menginspirasi warga sekitar," tutur Sapri.
BACA JUGA:Mengembalikan Wibawa KPK Evaluasi Kinerja dan Seruan untuk Reformasi
BACA JUGA:Tanggal Penting Bagi ASN: Pengumuman SKD CPNS dan Pendaftaran PPPK Dibuka 17 November 2024
Tak hanya itu, ia juga melihat langsung ibu-ibu nasabah di Sentra Mekar Sari 1A lebih disiplin dan solid satu sama lain. Menurutnya, semua tak lepas dari empat sikap unggul BDKS yang selalu diajarkan oleh petugas lapangan (Community Officer/CO) BTPN Syariah dalam kumpulan setiap dua minggu sekali.
“Saya bangga dan senang lihat istri dan ibu-ibu nasabah di Sentra Mekar Sari 1A kompak, disiplin, dan solid satu sama lain karena semua itu menjadi modal bagi istri dan ibu-ibu nasabah lain untuk terus menumbuhkan usahanya dan bertahan dalam situasi apapun, selain istri saya jadi berdaya dan pintar mengelola keuangan,” ungkap Sapri.
Kumpulan merupakan wadah bagi BTPN Syariah mendampingi masyarakat inklusi dengan memberikan akses keuangan berupa layanan perbankan serta akses pengetahuan dengan berbagai program pelatihan dan pendampingan.
"Kumpulan menjadi wadah BTPN Syariah dalam memberdayakan dan mendampingi masyarakat inklusi, yaitu ibu-ibu di Maro Sebo Ulu, sehingga mampu membangun empat perilaku unggul, yakni Berani Berusaha, Disiplin, Kerja Keras, dan Saling Bantu (BDKS),” ungkap Kepala Pembiayaan Area Jambi, Mia Tania.
BACA JUGA: Sri Mulyani Kejar Potensi Pajak dari Ekonomi Bawah Tanah
BACA JUGA:Motor Listrik Honda EM1 Hemat Hingga Puluhan Juta
Kumpulan juga membuat hubungan ibu-ibu nasabah lebih solid dan kekeluargaan, sehingga saling mendukung satu sama lain dalam membangun usaha dan menggapai impian.
Kehadiran nasabah dalam kumpulan menjadi sangat penting untuk memastikan nasabah mendapatkan proses pelatihan dan pendampingan dengan optimal serta manfaat berjenjang untuk mewujudkan hidup yang lebih berarti.
Corporate & Marketing Communication Head BTPN Syariah Ainul Yaqin mengatakan BTPN Syariah merupakan satu-satunya bank syariah yang fokus memberdayakan masyarakat inklusi.
BTPN Syariah memberikan akses keuangan dengan menyediakan layanan perbankan yang tepat sesuai kebutuhan masyarakat, dan juga akses pengetahuan dengan memberikan program pemberdayaan yang berguna untuk mengembangkan usaha dan mencapai kehidupan yang lebih berarti.