Satgas TMMD ke-123 Kodim 0416/Bute Salat Zuhur Berjamaah dengan Warga

Satgas TMMD ke-123 Kodim 0416/Bute Salat Zuhur Berjamaah dengan Warga-Risza S Bassar/Jambi Independent-Jambi Independent

TEBO - Di tengah kesibukan menjalankan tugas fisik di program TMMD ke-123 Kodim 0416/Bute, personel Satgas tetap menjaga ibadah dengan melaksanakan shalat Dzuhur berjamaah bersama warga, Rabu 5 Maret 2025.

Begitu adzan dzuhur dikumandangkan, para prajurit dan masyarakat bergegas menuju Masjid Babusalam di Desa Teluk Kuali, Kecamatan Tebo Ulu.

Tanpa ragu, baik anggota Satgas maupun warga yang tengah bekerja, langsung menghentikan aktivitasnya dan menuju masjid untuk menunaikan shalat Dzuhur bersama. 

Momen kebersamaan ini semakin mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, mencerminkan nilai-nilai kebersamaan serta kedisiplinan dalam beribadah.

BACA JUGA:Pemkab Tebo Perluas Operasi Pasar, Antisipasi Kelangkaan Elpiji 3 Kg

BACA JUGA:Baleg DPR Setujui Hasil Harmonisasi 10 RUU Kabupaten/Kota

Usai shalat, suasana penuh keakraban, terasa saat Satgas dan warga bersilaturahmi. Mereka berbincang santai mengenai kehidupan sehari-hari, perkembangan program TMMD, serta manfaat yang dirasakan oleh masyarakat, dari berbagai kegiatan yang telah dilakukan.

Warga setempat mengaku kagum terhadap para personel Satgas TMMD, yang tidak hanya bekerja keras dalam membangun infrastruktur desa, tetapi juga menunjukkan keteladanan dalam menjaga ibadah. 

“Kami sangat mengapresiasi sikap para prajurit yang tetap mendahulukan kewajiban shalat di tengah kesibukan mereka. Ini menjadi contoh yang baik bagi kami,” ujar Husain salah seorang warga. (rib/ira)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan