Bupati Batanghari Pimpin Upacara Harkitnas ke-117, Ziarah dan Tabur Bunga di Makam Pahlawan

Bupati Batanghari beserta Forkopimda dan OPD berfoto bersama usai tabur bunga di makam pahlawan.-IST/Jambi Independent-Jambi Independent

BATANGHARI – Dalam suasana penuh khidmat dan semangat kebangsaan, Pemerintah Kabupaten Batanghari menggelar upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-117 pada Selasa, 20 Mei 2025. Upacara ini berlangsung di halaman kantor Bupati Batanghari yang baru, dengan Bupati Mhd. Fadhil Arief bertindak sebagai inspektur upacara.

Rangkaian upacara tersebut dihadiri oleh unsur Forkopimda, jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD), anggota TNI dan Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, BPBD, pelajar, Pramuka, serta berbagai elemen masyarakat lainnya. Petugas upacara terdiri dari Dinas Komunikasi dan Informatika, Purna Paskibraka, dan siswa-siswi SMP Negeri 21 Batanghari.

Dalam sambutannya, Bupati Fadhil Arief membacakan pidato dari Menteri Komunikasi dan Digital Republik Indonesia, Meutya Viada Hafid. 

Mengangkat tema "Bangkit Bersama untuk Indonesia Maju", peringatan Harkitnas kali ini juga menjadi momen refleksi bahwa pembangunan bangsa tidak dapat tercapai tanpa kolaborasi, solidaritas, dan inovasi. 

BACA JUGA:Versi IFFHS: Lionel Messi Pemain Terbaik Sepanjang Masa

BACA JUGA:Semen Padang, PSS Sleman dan Barito Putera Hindari Degradasi

Bupati Fadhil mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bangkit menghadapi tantangan global dengan semangat kebersamaan dan tekad yang kuat.

"Kita harus melangkah maju, dengan percaya diri dan komitmen tinggi untuk menjadikan Indonesia lebih kuat, adil, dan beradab. Jangan biarkan masa depan ditentukan oleh pihak luar. Kini saatnya kita berdiri dengan kekuatan sendiri," tegas Bupati Fadhil.

Setelah upacara, Bupati Batanghari bersama jajaran Forkopimda melanjutkan kegiatan dengan melaksanakan ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Kesatria Bhakti yang berlokasi di Kelurahan Sridadi. Ziarah ini dilakukan sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur demi kemerdekaan bangsa.

Turut mendampingi dalam ziarah tersebut antara lain Pj Sekda Batanghari Mula P. Rambe, Kadis Kominfo Batanghari Amir Hamzah, Kabid IKP Riki Jaya Pratama, serta perwakilan dari unsur Forkopimda seperti Kapolres Batanghari AKBP Handoyo Yudhy Santosa, Pabung Kodim 0415/Jambi Mayor Inf. Herman Nursali, Kepala Kejaksaan Negeri Batanghari Muhammad Zubair, Ketua DPRD Batanghari Rahmad Hasrofi, dan sejumlah kepala OPD di lingkungan Pemkab Batanghari. (Sub/Viz) 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan