Tottenham Hotspur Siap Berjuang untuk Gelar Juara Liga Inggris Musim Depan

Pelatih Tottenham Hotspur Ange Postecoglou (kiri) dan pemain Tottenham Hotspur Cristian Romero (kanan).-Dimas-

JAMBIKORAN.COM - Ange Postecoglou yang saat ini menjadi pelatih Tottenham Hotpsur mengungkapkan bahwa timnya akan targetkan juara Liga Inggris Musim depan.

Untuk musim depan, Ange mengaku bukan hanya mengincar posisi empat besar atau zona Liga Champions.

Sebelumnya, Tottenham pernah mencicipi posisi puncak klasemen Liga Inggris pada November 2023.

Namun performa mereka berangsur surut setelah didera badai cedera.

Saat ini, The Lily White berada di posisi lima dengan 57 poin, berjarak 10 poin dari Liverpool di puncak klasemen Liga Inggris.

BACA JUGA:Tottenham Ditahan Imbang 1-1 oleh West Ham

BACA JUGA:Resep Cheesy Rose Spaghetti ala Dikta, Sensasi Baru yang Menggoda

Ketika ditanya apakah Spurs siap menjadi penantang gelar juara untuk musim depan, Postecoglou menjawab "Saya harap begitu."

"Tugas saya datang ke sini adalah mencoba membawa kesuksesan," ujar Ange.

"Dan jika Anda berpikir kami tidak berada dalam perburuan gelar dalam waktu 12 bulan, maka saya tidak tahu mengapa saya bertugas di sini," tambahnya.

Ange juga mengatakan bahwa tim harus mengincar target yang lebih tinggi karena posisi empat besar bukanlah sebuah prestasi. 

Ia menyinggung Newcastle dan Manchester United yang lolos ke Liga Champions pada musim lalu, namun tersingkir dan tidak tampil maksimal di liga domestik.

BACA JUGA:Juventus Kuasai Leg Pertama Semifinal Coppa Italia dengan Kemenangan 2-0 atas Lazio

BACA JUGA:Guardiola Konfirmasi Ederson, Walker, dan Ake Tak Tampil Lawan Aston Villa

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan