Jenis Sunscreen yang Tepat untuk Kulit Berjerawat
Ilustrasi muka berjerawat-jambi independent -
JAMBIKORAN.COM - Kulit berjerawat memerlukan perhatian khusus karena memiliki sensitivitas yang sangat tinggi.
Perawatan kulit berjerawat harus dilakukan dengan hati-hati, terutama saat menggunakan produk seperti sunscreen.
Hal tersebut untuk mencegah kondisi jerawat semakin parah dan tetap melindungi kulit dari sinar UV.
Berikut ini beberapa jenis sunscreen untuk kulit berjerawat, disitat dari Health Shots.
1. Sunscreen non-comedogenic
Sunscreen non-comedogenic (tidak menyumbat pori-pori) adalah pilihan yang tepat untuk kulit berjerawat.
Sunscreen ini mencegah timbulnya jerawat baru karena sudah diuji secara dermatologis dan tidak akan memperburuk kesehatan kulit berminyak dan berjerawat.
Menggunakan sunscreen yang tepat akan melindungi kulit berjerawat dari paparan sinar matahari.
Selain itu, pastikan untuk menjaga pola hidup sehat, rutin membersihkan wajah, dan memilih produk perawatan kulit yang sesuai dengan kebutuhan kulit Anda.
2. Sunscreen bebas minyak (oil free)
Memilih sunscreen bebas minyak efektif untuk mengurangi minyak berlebih pada wajah. Sunscreen oil free dirancang khusus untuk kulit berminyak dan berjerawat.
Formulanya yang ringan membantu mengontrol produksi minyak tanpa meninggalkan rasa lengket atau berminyak di kulit, sehingga mencegah penyumbatan pori-pori yang sering menyebabkan jerawat.
3. Sunscreen dengan formulasi ringan
Sunscreen dengan formulasi ringan adalah pilihan tepat untuk kulit sensitif atau berjerawat.