Austria Melaju ke 16 Besar Euro 2024 Setelah Menang Tipis 3-2 atas Belanda

Hasil akhir pertandingan Austria vs Belanda di Euro 2024.--instagram.com/433

JAMBIKORAN.COM - Timnas Austria berhasil amankan posisi di babak 16 besar Piala Eropa (Euro) 2024 usai kalahkan Belanda dengan skor 3-2.

Pertandingan Grup D tersebut berlangsung di Olumpiastadion Berlin pada Selasa, 25 Juni malam WIB.

Austria  unggul cepat saat laga baru berjalan tujuh menit akibat gol bunuh diri pemain Belanda Donyell Malen. 

Gol berawal saat Malen berusaha melakukan blok terhadap umpan silang bek kiri Austria Alexandre Prass. 

BACA JUGA:Brasil Ditahan Imbang 0-0 oleh Kosta Rika di Copa América 2024

BACA JUGA:Nacho Fernandez Tinggalkan Real Madrid, Akhiri 12 Tahun Kejayaan dengan 26 Trofi

Namun, bola justru masuk ke gawang sendiri. Skor menjadi 1-0.

Usai kebobolan Belanda baru merespons dengan lebih meningkatkan intensitas serangan. Meski demikian, Belanda masih belum bisa keluar dari tekanan Austria.

Pada menit ke-23 Belanda mendapatkan peluang emas pertama lewat Malen usai mendapatkan umpan dari gelandang keturunan Indonesia Tijani Reijnders. 

Namun penyelesaian akhirnya masih belum on target.

BACA JUGA:Cara Membuat Tulisan di WhatsApp Berwarna tanpa Aplikasi Tambaha

BACA JUGA:DPR Minta PPATK Bongkar dan Beberkan Nama-nama Dewan yang Terlibat Judi Online

Malen nyaris menebus kesalahannya pada menit ke-24. Dia tinggal berhadapan satu lawan satu dengan kiper Patrick Pentz, tetapi tendangannya meleset dari sasaran.

Austria hampir menggandakan keunggulan pada menit ke-38. Bola tendangan Marcel Sabitzer bisa ditepis kiper Belanda, Bart Verbruggen.

Tag
Share