Ujian Berbasis Kertas Minimalisir Kecemasan
UJIAN: Siswa SMPIT Nurul Ilmi 2 mengikuti ujian berbasis kertas.--
JAMBI - Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Nurul Ilmi 2, telah menyelesaikan ujian akhir semester ganjil pada Rabu 13 Desember 2023.
Ujian yang dimulai pada tanggal 7 Desember tersebut, diikuti oleh 571 orang siswa dari 20 rombongan belajar yang ada. Metode yang diterapkan pada pelaksanaan ujian yaitu ujian berbasis kertas (paper based test).
Reni Yannur, Waka Bidang Kesiswaan SDIT Nurul Ilmi 2 mengatakan, ujian berbasis kertas dapat mengurangi tingkat kecemasan siswa dalam mengikuti ujian.
"SMPIT Nurul Ilmi 2 Kota Jambi merupakan sekolah penggerak angkatan 1 yang sudah selayaknya menerapkan pembelajaran yang berpihak kepada murid. Nah, salah satu bentuk keberpihakan kepada murid ini, yaitu mempertimbangkan sisi psikologis siswa dalam menghadapi ujian. Kita menganggap, kecemasan siswa dalam menghadapi soal ujian berbentuk paper best test lebih rendah dibandingkan computer based test," katanya.
BACA JUGA:Warga Sungai Bungur Demo di Kantor Bupati
BACA JUGA:Bawaslu Jambi Catat 136 Aktivitas Kampanye Selama 12 Hari
Reni menjelaskan, pada abad ke 21 ini, yang harus ditanamkan pada diri para siswa adalah critical thinking (berpikir kritis), creative thinking/problem solving (berpikir kreatif/menyelesaikan masalah), communication (komunikasi), dan collaboration (kolaborasi).
"Kompetensi abad 21 yang ingin kita tanamkan dalam diri siswa yaitu, critical thinking, creative thinking/problem solving, communication, and collaboration. Melalui paper best test, lebih dapat membangun kompetensi abad 21 ini. Dimana mereka harus menguraikan jawaban dengan penuh ketelitian, sebagai bentuk pemecahan masalah," tuturnya.
Dengan kata lain, ujian berbasis kertas dinilai lebih efektif, karena siswa dapat leluasa menguraikan jawaban sesuai dengan pengetahuan siswa.
Selain itu, Reni menjelaskan bahwa SMPIT Nurul Ilmi memiliki beberapa program unggulan, seperti Tahsin dan Tahfidz Al Quran, program Bahasa Arab dan Bahasa Inggris, dan program leadership.
BACA JUGA:Kemenkumham Jambi Usulkan 91 Narapidana Terima Remisi Natal
BACA JUGA:Tingkatkan Kapasitas Pelaku UMKM Jambi
"Sekolah kami mempunyai beberapa program unggulan seperti Tahsin dan Tahfidz Al Quran, sebagai sekolah Islam kita bertekad untuk mencetak generasi yang selaras dengan profil pelajar Pancasila poin pertama, yaitu bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia," jelasnya.
"Selain itu, juga ada program Bahasa Arab dan Bahasa Inggris, ini kita lakukan agar terbentuk generasi yang mahir dalam berbahasa asing. Serta, program leadership yaitu mengembangkan potensi dan bakat peserta didik untuk menjadi pemimpin masa depan," tambahnya.
Salah satu cara yang mereka gunakan dalam mengembangkan potensi leadership siswa, yaitu menampilkan kreativitas dan bakat siswa dalam ajang pentas seni, termasuk off air PPDB SMP IT Nurul Ilmi 2 Kota Jambi, yang berlangsung setiap hari Minggu pagi, saat ini hingga 20 Januari 2024. (cr02/enn)