Buka Pos Kesehatan Gratis Bagi Korban Banjir di Rantau Ikil
--
MUARABUNGO - Dinas Kesehatan Kabupaten Bungo melalui Puskesmas Rantau Ikil, Kecamatan Jujuhan, memberikan respons cepat terhadap dampak musibah banjir yang melanda wilayah kabupaten tersebut.
Program "Jemput Bola" diimplementasikan dengan turun langsung ke lapangan, menyediakan bantuan kesehatan di dusun-dusun yang terdampak banjir.
BACA JUGA:Gunung Lewotobi Alami 13 kali Gempa Guguran
BACA JUGA:Alex Rins Jalani Sesi Uji Coba Privat Bersama Yamaha
Sejak akhir tahun 2023 hingga awal tahun 2024, Puskesmas Rantau Ikil telah mendirikan pos kesehatan di Dusun Rantau Ikil.
Kepala Puskesmas, Umiyanti menyatakan bahwa, petugas kesehatan memberikan pelayanan gratis kepada korban banjir di wilayah tersebut.
"Pada musim hujan dan saat terjadi banjir, kami telah mendirikan pos kesehatan di Dusun Rantau Ikil. Petugas kesehatan memberikan pelayanan gratis kepada korban yang terdampak musibah banjir," ujar Umiyanti.
Puskesmas Rantau Ikil tidak hanya berfokus pada satu dusun. Namun mereka menjangkau setiap dusun yang terdampak banjir di Kecamatan Jujuhan.
Petugas kesehatan aktif menyediakan bantuan kesehatan, termasuk pemberian obat gatal, obat demam, dan obat diare.
"Kami keliling ke setiap dusun yang terdampak banjir. Pemberian obat gatal, obat demam, juga obat diare menjadi yang terbanyak, terutama obat gatal-gatal," tambah Umiyanti.
"Bagi mereka yang tidak dapat mendapatkan obat langsung dari petugas kesehatan di lapangan, diizinkan untuk menuju langsung ke Puskesmas Rantau Ikil," ungkap Umiyanti.
"Bagi yang tidak dapat obat dari petugas kami, boleh langsung ke puskesmas Rantau Ikil. Kami memberikan pelayanan gratis buat korban kebanjiran," ungkapnya.
Puskesmas Rantau Ikil juga mencatat bahwa, pasien yang paling banyak mengalami gatal-gatal dan diare terpantau di puskesmas tersebut.
Respons cepat dan bantuan kesehatan yang diberikan oleh Puskesmas Rantau Ikil diharapkan dapat membantu meringankan beban kesehatan masyarakat yang terdampak banjir di Kabupaten Bungo. (Mai/zen)