Arsenal Tundukkan Liverpool 3-1 dan Naik ke Posisi Kedua Klasemen Liga Premier Inggris 2023/24
Selebrasi pemain Arsenal Leandro Trossard setelah mencetak gol ke gawang Liverpool.-Dimas-instagram/arsenal
Arsenal berhasil menang atas Liverpool dengan skor 3-1 dalam pertandingan pekan ke-23 Liga Premier Inggris 2023/24.
Pertsandingan tersebut berlangsung di Emirates Stadium, pada Minggu, 4 Februari 2024.
Gol Arsenal tercipta dari Bukayo Saka, Gabriel Martinelli, dan Leandro Trossard.
Sementara gol Liverpool dihasilkan dari bunuh diri Gabriel Magalhaes. Liverpool pada laga ini bermain dengan 10 pemain karena Ibrahima Konate terkena kartu merah.
Arsenal langsung tampil agresif dan menekan pertahanan Liverpool dengan intensitas tinggi.
BACA JUGA:Wolverhampton Menaklukkan Chelsea 4-2 dalam Pertandingan Liga Premier Inggris Pekan ke-23
BACA JUGA:Manchester United Menggila, West Ham Dibantai 3-0 dalam Duel Pekan ke-23 Liga Premier Inggris
Pada menit ke-10 Arsenal mendapat peluang emas dari serangan balik. Martinelli menyusur sisi kiri lapangan dan masuk ke kotak penalti sebelum mengirim umpan silang ke tengah, bola disambut tandukan Saka yang masih melebar dari sasaran.
Pada menit ke-13, Arsenal akhirnya bisa mencetak gol. Kai Havertz mendapat umpan terobosan dari Odegaard dan tinggal berhadapan dengan Alisson.
Sepakannya masih bisa diblok kiper Brasil itu, tetapi bola rebound bisa disambar Saka. Skor menjadi 1-0.
Setelah itu Liverpool berusaha untuk mencetak gol balasan. Beberapa serangan dilancarkan, tetapi belum ada yang peluang berarti di pertahanan Arsenal.
Liverpool akhirnya bisa menyamakan kedudukan pada menit 45+3. Liverpool menyerang melalui tengah lapangan, Gravenberch memberikan bola pada Luis Diaz yang menyelinap dan menendang bola ke tengah kotak penalti.
BACA JUGA:Napoli Raih Kemenangan Dramatis atas Verona
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Gara-Gara Buang Sampah, Warga Kota Jambi Ini Terancam Denda Rp5 Juta