Pj Walikota Jambi Gunakan Hak Pilih di Sungaiputri, Sri: Cuma Presiden dan Wakilnya

Pj Walikota Jambi Gunakan Hak Pilih di Sungaiputri-Rizal Zebua-

JAMBIPj Wali Kota Jambi, Sri Purwaningsih dijadwalkan menggunakan hak pilih nya pada Pemilu tahun 2024 di Kota Jambi.

Sri Purwaningsih sendiri beberapa waktu lalu, diberikan tugas sebagai Pj Walikota Jambi, menggantikan Walikota sebelumnya.

Sri mengaku, akan memberikan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kelurahan Sungaiputri, Kecamatan Danau Sipin, Kota Jambi.

"Domisili asli saya di Depok. Karena penugasan, sata harus pindah mata pilih nya," ungkapnya.

BACA JUGA:Pastikan Pelaksanaan Pemilu Berjalan Baik, Pj Walikota Jambi Lepas Pendistribusian Logistik

BACA JUGA:Sampaikan Sejumlah Pesan Pada Momen Isra' Mi'raj Tahun 2024, Ini yang Diharapkan Pj Walikota Jambi

Maka lanjut Sri, pada momen Pemilu tahun 2024 ini, hanya memiliki hak suara untuk memilih Presiden dan Wakil Presiden.

"Untuk yang lainnya saya tidak punya hak," terangnya.

Perlu diketahui, Pj Wali Kota Jambi, Sri Purwaningsih memastikan, pelaksanaan Pemilu tahun 2024, 14 Februari esok berjalan dengan baik.

Ini ditandai dengan pelepasan sejumlah logistik keperluan hari pencoblosan esok di seluruh Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam Kota Jambi, Senin 12 Februari 2024 kemarin. 

"Kita berfokus untuk dua kecamatan yaitu di Jambi Selatan dan Paalmerah, karena kota Jambi relatif jangkauannya tidak ada yang lebih dari satu jam,” terangnya.

BACA JUGA:Putra Bungsu Pj Bupati Bachyuni Ikut Salurkan Sembako

BACA JUGA:Pj Bupati Aspan Dampingi Gubernur Jambi Alharis Safari Subuh di Masjid Al Ittihad Tebo

Maka lanjut Sri, pendistribusia logistik itu akan beralanjut hari ini, guna memenuhi kebutuhan 1.903 TPS dalam Kota jambi.

Tag
Share