JAMBI - Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) bukan sekedar lomba untuk mencari qori-qori'ah dan hafid hafidzah terbaik saja. Akan tetapi MTQ adalah suatu upaya konkrit umat Islam untuk menggali nilai-nilai luhur yang terkandung di dalam Alquran supaya dijadikan sebagai pedoman hidup.
Hal tersebut dikemukakan Wakil Gubernur Jambi, Abdullah Sani, saat membuka MTQ ke-20 tingkat Kabupaten Tebo Tahun 2024, di Desa Mangupeh, Kecamatan Tengah Ilir, Kabupaten Tebo, Senin, (15 Juli 2024) malam.
Dikatakan Wagub Sani, nilai-nilai agama tidak hanya menawarkan nilai suci yang ada dalam berkomunikasi secara vertikal dengan sang pencipta.
Tetapi juga merupakan salah satu fondasi kekuatan penggerak pembangunan yang menjadilandasan spiritual dan moral untuk membangun masyarakat dan bangsa yang berkeadaban.
BACA JUGA:Tidak Ada Tempat Aman, PBB Khawatirkan Situasi di Jalur Gaza
BACA JUGA:SD 212 Masih Buka Pendaftaran, Hingga Akhir Juli
“Guna menjaga kerukunan sosial dalam kehidupan masyarakat yang majemuk. Bahkan, agama juga telah menjadi motor penggerak transformasi sosial, budaya dan ekonomi, dengan contoh ekonomi syari'ah, serta ekosistem filantropi melalui infaq, sedekah dan zakat dalam upaya pengentasan kemiskinan," kata Sani.
Menurutnya, penyelenggaraan MTQ menjadi salah satu ikhtiar dalam pembangunan masyarakat di bidang agama melalui peningkatan pemahaman dan pengembangan nilai keagamaandalam kehidupan masyarakat.
Serta memperkuat keimanan sertamemperluas implementasi fungsi edukatif yang terkandung dalam Alquran.
Sani juga menyampaikan bahwa Pemprov Jambi terus berupaya meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang terdidik, sehat, berbudaya, agamis dan berkesetaraan gender.
BACA JUGA:Dianggap Kurang Memadai, Infrastruktur Terminal Rawasari
BACA JUGA:Akan Ada Investasi Sebesar Rp2 T, Pembangunan Jalan Industri Menuju Pelabuhan Ujung Jabung
Hal ini menjadi salah satu tujuan pembangunan daerah Provinsi Jambi melalui misi ketiga Program Pemerintah Provinsi Jambi yaitu memantapkan kualitas sumber daya manusia, guna mewujudkan visi jambi maju, aman, nyaman, tertib, amanah dan profesional dibawah ridho Allah SWT.
"Saya apresiasi Pemerintah Kabupaten Tebo serta pihak terkait, yang terus konsisten dan berkomitmen membumikan Alquran melalui penyelenggaraan MTQ yang berkualitas, mulai dari tingkat desa/lurah, kecamatan, hingga tingkat kabupaten, dan tentu saja komitmen untuk melangkah lebih jauh hingga ke tingkat internasional," tutur Wagub Sani.
Sementara itu, Pj Bupati Tebo, Varial Adhi Putra mengatakan, pembangunan di bidang agama tidak dapat dipisahkan dari pembangunan nasional.