Terus Upaya Jaga Kambtimas
Fadhil-IST/JAMBI INDEPENDENT-Jambi Independent
JAMBI - Kecamatan Paal Merah, Kota Jambi, terkenal dengan suasana yang aman dan tertib. Hal ini tidak lepas dari upaya keras aparat keamanan dan peran aktif masyarakat dalam menjaga kondusifitas wilayah.
Pihak Kepolisian juga secara rutin melakukan patroli di wilayah kecamatan, baik siang maupun malam hari.
Patroli ini bertujuan untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas dan gangguan keamanan lainnya.
Pihak yang terlibat seperti pihak kecamatan, Polsek Jambi Selatan, Kasi Trantib Kecamatan dan Kelurahan, berkolaborasi dengan Babinsa-Babinkhamtibmas yang ada wilayah di Kecamatan Paal Merah Kota Jambi.
BACA JUGA:Sri: Harus Cepat dan Ramah, Berbagai Pelayanan di MPP Kota Jambi
BACA JUGA:Eskpose Soal Kinerja Transportasi Kota Jambi, Incar Piala Wahana Tata Nugraha Tahun 2024
“Adapun juga dari unsur unsur organisasi yang ada di Kecamatan Paal Merah ini, yaitu kawan-kawan dari karang taruna, dan organisasi ikatan pemuda payo selincah,” ujar Kasi Trantib Kecamatan Paal Merah, Fadhil.
Masyarakat di Kecamatan Paal Merah juga berperan aktif, dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Hal ini terlihat dengan adanya kegiatan siskamling, yang dilakukan oleh warga secara bergiliran.
“Upaya yang udah dilakukan sudah berkordinasi, ada yang udah ketangkap dan melakukan patroli dari pihak kecamatan, Babinsa-Babinkhamtibmas, dan menjaga wilayahnya masing-masing,” ujarnya.
Berkat upaya keras aparat keamanan, dan peran aktif masyarakat, keamanan dan ketertiban di Kecamatan Pal Merah terjaga dengan baik.
BACA JUGA:Ada Kekurangan Volume Proyek Fisik, BPK Sebut Sanksi Keuangan Belum Diterapkan
BACA JUGA:Jamaah Haji Tanjab Timur Tutup Usia, Sempat Dilarikan ke Beberapa Rumah Sakit
Meskipun demikian, aparat keamanan dan masyarakat di Kecamatan Paal Merah tidak berpuas diri.
Upaya untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban terus dilakukan. Salah satunya dengan meningkatkan koordinasi dan komunikasi antara aparat keamanan dan masyarakat.(zen)