Delapan Tim Wartawan Berlaga

--

JAMBI – Hari ini, turnamen mini soccer khusus wartawan dalam rangka menyambut HUT ke-86 LKBN ANTARA mulai digelar.

Total ada 8 tim yang terdiri dari para wartawan yang akan berlaga pada turnamen yang perdana digelar tahun 2023 ini.

Seperti tim Pers Polda Jambi, Pers Jambi Mantap, Pers Tanah Pilih, Iwako Jambi, Batanghari United, Pers Tebo, Pers Muarojambi dan Mitra Pers FC.

Turnamen ini digelar hingga esok, di Lapangan Gatsu Sport Center (GSC).

Ketua Panitia Penyelenggara, Nanang Mariadi menyebutkan, turnamen ini digelar bertujuan menjalin silaturahmi dengan wartawan se-Provinsi Jambi.

“Sehingga saya harap, gelaran perdana ini bisa menjadi momen terbaik kita. Jaga sportivitas, jangan ada gesekan,” harap Nanang, kemarin (7/12).

Kemarin telah dilakukan technical meeting bersama sejumlah peserta turnamen. Hasilnya, 8 tim dibagi menjadi 2 grup.

Di mana grup A diisi oleh tim dari Pers Tebo, Iwako Jambi, Pers Muarojambi dan Pers Tanah Pilih. Sementara grup B diisi tim Pers Batanghari United, Pers Polda Jambi, Mitra Pers dan Pers Jambi Mantap.

Pertandingan perdana digelar pagi ini pukul 06.30, yang mempertemukan tim Pers Tebo menghadapi Iwako Jambi. Kemudian tim Pers Batanghari United menghadapi Pers Polda Jambi.

“Sistemnya setengah kompetisi,” sebut pimpinan TM, Pipin.

Manajer Iwako Jambi, Irwansyah, menyebutkan, tim Iwako Jambi sudah mempersiapkan berbagai hal jelang turnamen bergengsi ini.

“Tim kita sudah menjalani latihan beberapa waktu lalu dengan tim-tim lainnya. Kita harap, laga perdana esok (hari ini, red) bisa memberikan hasil maksimal,” jelasnya.

Sementara itu, manajer Pers Jambi Mantap, Ferdi mengaku, tim siap tampil mengesankan menghadapi para lawan.

“Kita sudah sampaikan ke tim, harus mampu menghadapi lawan-lawannya,” tutupnya. (zen/ira)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan