Bupati Bungo Periode 2011-2016 Dukung Pasangan Jumiwan Aguza dan Maidani

DUKUNGAN: Sudirman Zaini, Bupati Bungo periode 2011-2016 yang akan mendukung pasangan Jumiwan-Maidani -IST/JAMBI INDEPENDENT-

Bupati Bungo Periode 2011-2016 Dukung Pasangan Jumiwan Aguza dan Maidani

MUARABUNGO – Dukungan terus mengalir untuk pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bungo, Jumiwan Aguza, S.M., M.M dan Maidani, S.E, dalam menghadapi Pilkada 2024. Terbaru, dukungan kuat disampaikan oleh Bupati Bungo periode 2011-2016, Sudirman Zaini, dalam acara silaturahmi yang dilaksanakan di Unit 19 Kuamang Kuning pada Rabu (4/9).

Dalam kesempatan tersebut, Sudirman Zaini menegaskan dukungannya kepada pasangan Jumiwan Aguza - Maidani. "Banyak informasi simpang siur yang tersebar di media sosial, jadi malam ini saya nyatakan dan tegaskan mendukung Jumiwan Aguza - Maidani untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati Bungo periode 2024-2029," ujar Sudirman dengan tegas.

Sudirman Zaini menilai bahwa Jumiwan Aguza dan Maidani adalah pasangan calon yang tepat untuk memimpin Kabupaten Bungo. "Jumiwan - Maidani adalah satu-satunya pasangan calon yang muda, energik, dan peduli. Mereka sudah pantas untuk menjadi pemimpin Kabupaten Bungo ke depan," kata Sudirman.

Dalam kesempatan itu, Sudirman Zaini juga mengajak seluruh masyarakat Unit 19 Kuamang Kuning dan Kabupaten Bungo pada umumnya untuk mendukung pasangan ini. "Saya berharap dan mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung Jumiwan Aguza - Maidani untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati Bungo," harapnya.

Sudirman Zaini juga memberikan pesan khusus kepada pasangan Jumiwan Aguza dan Maidani jika mereka terpilih. "Jadilah pemimpin yang amanah, rendah hati, dan adil. Semoga doa kita semua didengar dan mendapatkan restu dari Allah, sehingga pasangan Jumiwan - Maidani menang dalam Pilkada 2024 yang insya Allah akan dilaksanakan pada 27 November 2024 mendatang," pungkasnya.

Dengan dukungan dari tokoh-tokoh berpengaruh seperti Sudirman Zaini, pasangan Jumiwan Aguza dan Maidani semakin menguatkan posisi mereka dalam kontestasi Pilkada Bungo mendatang.

Tag
Share