Sri Harap Dukungan yang Kuat Hadapi Pilwako Jambi Tahun 2024

Pj Wali Kota Jambi, Sri Purwaningis saatberada pada acara pisah sambut Dadenpim II/2 Jambi-ist/jambi independent-

JAMBI - Pj Wali Kota Jambi, Sri Purwaningsih, menghadiri acara pisah sambut antara Letkol CPM Anwar Burhan dan penggantinya, Letkol CPM Sundoro, di Aula Griya Mayang, Rumah Dinas Wali Kota, Kamis malam (3/10) lalu.
Hadir dalam acara ini berbagai pejabat penting, termasuk Asisten Deputi Bidang Koordinasi Wawasan Kebangsaan Kemenko Polhukam RI, Cecep Agus Supriyanta, unsur Forkopimda Kota Jambi, serta kepala perangkat daerah dan jajaran Denpom II/2 Jambi.


Dalam sambutannya, Sri Purwaningsih menekankan bahwa, mutasi dan promosi merupakan hal yang biasa dalam organisasi, penting untuk menjaga adaptasi terhadap perkembangan.


“Penyegaran dalam organisasi diperlukan untuk menghadapi berbagai dinamika,” ujarnya.
Sri Purwaningsih juga menyampaikan apresiasi kepada Letkol Anwar Burhan atas dedikasi dan kinerjanya selama menjabat.


“Beliau adalah sosok pemimpin yang tegas dan memiliki dedikasi tinggi. Kami berharap hubungan baik yang telah terjalin dapat diteruskan dengan Letkol Sundoro,” tambahnya.

BACA JUGA:Ajak Tingkatkan Semangat Juang

BACA JUGA:Tunjukkan Empati di Tengah Duka Pj Walikota Jambi Datangi Rumah Duka

Menghadapi Pemilihan Umum Kepala Daerah yang akan datang, Pj Wali Kota berharap dukungan dari Dandenpom II/2 Jambi untuk menciptakan sinergi yang kuat.


“Mari kita tingkatkan kolaborasi untuk menyukseskan pemilu yang aman dan lancar,” tegasnya.
Letkol Anwar Burhan, dalam sambutannya, mengungkapkan rasa bangganya bisa bertugas di Kota Jambi.
“Dukungan masyarakat selama hampir tiga tahun ini sangat luar biasa. Terima kasih atas semua kerjasama yang telah terjalin,” ucapnya, sebelum berpindah tugas ke Puspomad Jakarta.


"Kepada jajaran Denpom II/2 Jambi tolong dukung Dandenpom yang baru, sebagaimana saat saya menjabat. Saya berharap bisa lebih maju dan beri masukan saran yang baik," pintanya.
Sementara itu, Letkol Sundoro yang baru dilantik mengungkapkan rasa terima kasih atas sambutan hangat dari Pemkot Jambi.


“Ini adalah kehormatan bagi kami. Kami berkomitmen untuk melanjutkan hubungan baik yang telah terjalin dan mendukung kegiatan Pemkot,” katanya.
Dikesempatan itu, Sundoro yang sebelumnya bertugas di Dandenpom Jaya/1 Tangerang Pomdam Jaya juga mengucapkan salam perkenalan kepada jajaran di Pemerintah Kota Jambi.

BACA JUGA:Tanggapi Pagar Berisiko Roboh Ketua DPRD Jambi Pastikan Keamanan Siswa di SDN 30

BACA JUGA:Warga Minta Pemerintah Bertindak Soal Banjir di Kota Jambi

"Hubungan yang telah berjalan dengan baik selama ini akan kami lanjutkan. Mohon dukungan dari Pj Wali Kota Jambi dan Forkopimda, begitupun juga kami akan terus mendukung kegiatan-kegiatan Pemkot Jambi yang dalam menyukseskan roda Pemerintahan," sebutnya.


"Terimakasih juga atas kerja Dandenpom II/2 Jambi sebelumnya, Letkol CPM Anwar Burhan selama menjabat yang telah menjalin kerja sama dan sinergi dengan berbagai instansi daerah," singkat lulusan Akmil 2004 itu.

Tag
Share