Bappeda-Litbang Gandeng Peneliti Unand dan UNP Melakukan Penelitian di Kerinci
Seminar awal penelitian dengan tim ahli dari Unand dan UNP.-Saprial/Jambi Independent-
KERINCI - Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda-Litbang) Kabupaten Kerinci terus melakukan berbagai upaya untuk melakukan Pengembangan Pariwisata dan Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) di Kabupaten Kerinci.
Salah satunya adalah dengan menggandeng Peneliti dari Universitas Andalas dan Peneliti dari Universitas Negeri Padang dalam melakukan kajian pengembangan pariwisata dan Strategi Peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) di Kabupaten Kerinci pada tahun 2023. Kajian ini dilakukan sebagai wujud komitmen Bappeda-Litbang dalam mendukung visi dan misi pembangunan daerah.
Menurut Kepala Bappeda-Litbang Kabupaten Kerinci, Dr. Yannizar., S.E., M.Si bahwa Bappeda-Litbang sebagai motor penggerak dalam perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi program pembangunan Daerah.
“Disamping itu juga memastikan bahwa setiap program dan kegiatan yang dilaksanakan sejalan dengan kebutuhan masyarakat dan potensi daerah,”ujarnya.
BACA JUGA:Menghilangkan Jerawat Batu dengan Bahan Alami
BACA JUGA:Meredakan Sakit Pinggang Bagian Belakang
Lanjutnya, kolaborasi dengan berbagai pihak penting dilakukan, oleh karena itu Pemerintah Kabupaten Kerinci telah menjalin kerjasama penelitian dengan 2 (dua) Universitas terkemuka yang ada di Sumatera Barat sejak tahun 2023 yakni Universitas Andalas (UNAND) dan Universitas Negeri Padang (UNP).
Penelitian yang dilakukan adalah “Kajian Pengembangan Pariwisata Kabupaten Kerinci“, kajian ini dilakukan untuk mengoptimalkan potensi pariwisata, menginventarisir permasalahan serta melakukan intervensi program pengembangan pariwisata unggulan nantinya.
Rekomendasi hasil penelitian yang telah dikeluarkan oleh pihak Peneliti salah satunya adalah upaya Kabupaten Kerinci membentuk Kerinci Park Nature (wisata terpadu), perbaikan sarana dan prasarana untuk objek wisata Gunung Kerinci serta peningkatan Sumber Daya Manusia di bidang Pariwisata.
Pada tahun yang sama juga dilaksanakan kerjasama penelitian dengan Universitas Negeri Padang tentang “Strategi Peningkatan Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Kerinci”. Dimana ada beberapa rekomendasi penelitian yang dihasilkan yakni perlu adanya perluasan basis penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari berbagai sektor, seperti Pajak Daerah dan Retribusi Daerah.
BACA JUGA:Debat Publik akan Digelar di Gedung LPTQ Sarolangun
BACA JUGA:Bawaslu Muarojambi Gelar Rakor Bersama Stakeholder
Kepala Bappeda-Litbang Kabupaten Kerinci mengatakan pada tahun 2024 Bappeda-Litbang Kabupaten Kerinci juga sedang melaksanakan penelitian dengan kedua Universitas tersebut untuk melihat Pengembangan BUMDes dan Transformasi BUMDes untuk Kemajuan Pembangunan Desa di Kabupaten Kerinci.
Penelitian ini menggandeng Peneliti dari Universitas Andalas. Selanjutnya juga dilaksanakan Kajian Hilirisasi Produk Unggulan Daerah Kabupaten Kerinci bekerjasama dengan Universitas Negeri Padang. Kajian hilirisasi ini sejalan dengan Program Prioritas dan andalan Pemerintah Pusat di bawah kepemimpinan Presiden dan Wakil Presiden RI yang baru Bapak Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.