Harvey Elliott Bawa Liverpool Tekuk PSG

-jambi independent-Jambi Independent
HARVEY Elliott menjadi pahlawan kemenangan Liverpool atas tuan rumah Paris Saint-Germain (PSG) dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions yang berkesudahan 1-0 di Parc des Princes, Paris pada Kamis dini hari WIB.
Liverpool pun berpeluang besar lolos ke perempat final karena akan tampil sebagai tuan rumah dalam laga leg kedua Rabu pekan depan, demikian laman UEFA.
Peluang emas pertama didapat PSG pada menit ke-15 saat Ousmane Dembele menusuk dari sisi kanan sebelum melepaskan umpan tarik yang gagal dimaksimalkan oleh Fabian Ruiz.
Tuan sempat mencetak gol pada menit ke-20 lewat sepakan kaki kiri Khvicha Kvaratskhelia, tapi VAR menganulirnya akibat offside.
BACA JUGA:Tampil Dominan, Bayern Munchen Sikat Bayer Leverkusen
Kvaratskhelia kembali mengancam pada menit ke-28, tapi bola sepakan kerasnya dari luar kotak penalti diblok oleh Alisson.
PSG kembali hampir mencetak gol lewat aksi Kvaratskhelia pada menit ke-36, tapi Alisson lagi-lagi mementahkannya dengan menepisnya keluar dengan satu tangan.
Tuan rumah langsung tancap gas pada babak kedua. Alisson kembali menyelamatkan gawan Liverpool setelah menepis tendangan bebas Kvaratskhelia pada menit ke-53.
PSG benar-benar dibuat frustrasi oleh Alisson yang berkali-kali melakukan penyelamatan gemilang untuk membuat skor tetap 0-0.
Liverpool yang justru memecah kebuntuan pada menit ke-87 ketika pemain pengganti Harvey Elliott mencatatkan namanya di papan skor.
Elliott menyambar masuk umpan mendatar Darwin Nunez dengan sepakan kaki kirinya. Liverpool memimpin 1-0 dan menjadi hasil akhir pertandingan.
Susunan Pemain
Paris Saint-Germain: Gianluigi Donnarumma; Achraf Hakimi, Marquinhos, Willian Pacho, Nuno Mendes; Joao Neves, Vitinha, Fabian Ruiz (Warren Zaire-Emery 78'); Khvicha Kvaratskhelia (Goncalo Ramos 78'), Ousmane Dembele, Bradley Barcola (Desire Doue 66').