Pemkab Bungo Raih Penghargaan dari Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan RI.

Pemkab Bungo menerima penghargaan dari kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Jambi dan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Jambi. Penghargaan itu diserahkan kepada Bupati Bungo H. Dedy Putra yang diwakili oleh Pj Sekretaris Daerah Ka-ist/Kominfo Bungo -Jambi Independent j

MUARABUNGO- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bungo kembali menorehkan prestasi membanggakan pada peringatan Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Republik Indonesia . Pada perayaan yang digelar Rabu (19/11/25) tersebut, Pemkab Bungo menerima penghargaan dari kantor Wilayah  Direktorat Jenderal Imigrasi Jambi  dan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Jambi atas kontribusi dan sinergitas dalam mendukung pelayanan publik  kementerian imigrasi dan  pemasyarakatan 

Acara penganugerahan berlangsung Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Jambi dan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Jambi memberikan Penghargaan diserahkan langsung kepada Bupati Bungo H. Dedy Putra yang pada kesempatan itu diwakili oleh Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Bungo, Dr. Donny Iskandar, S.Sos., MT. Kehadiran Pj Sekda Bungo menjadi bentuk komitmen pemerintah daerah dalam memperkuat hubungan kerja sama dengan jajaran imigrasi serta mendukung pelayanan publik Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Bungo H. Dedy Putra diwakili Dr. Donny Iskandar menyampaikan rasa syukur atas apresiasi yang diberikan kepada Pemkab Bungo. “Alhamdulillah, hari ini kita diberikan penghargaan sebagai bentuk apresiasi atas dukungan dan sinergitas Pemkab Bungo dalam pelayanan keimigrasian dan pemasyarakatan di kabupaten Bungo ,” ujarnya.

BACA JUGA:Bupati Bungo Lepas 49 Kontingen Pramuka untuk TLTD V Tingkat Jambi

BACA JUGA:DPR Minta Kebijakan Visa Dievaluasi, Guna Tingkatkan Wisata

Ia menambahkan bahwa penghargaan ini merupakan hasil dari kolaborasi yang baik antara pemerintah daerah dan Kementerian Imigrasi serta Pemasyarakatan. Pemkab Bungo dinilai mampu memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik, terutama di bidang administrasi keimigrasian dan pembinaan pemasyarakatan.

Lebih lanjut, Pemkab Bungo berharap penghargaan ini dapat memperkuat kerja sama yang selama ini telah terjalin. Termasuk dalam hal hibah berupa aset tetap seperti tanah, peralatan mesin, gedung dan bangunan, hingga irigasi dan jaringan kepada Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan RI. Upaya ini merupakan wujud dukungan Pemkab Bungo dalam menyediakan sarana dan prasarana yang memadai guna menunjang pelayanan kepada masyarakat.

Dengan diterimanya penghargaan tersebut, Pemkab Bungo menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas layanan publik dan mempererat sinergi antarinstansi. Pemerintah daerah berharap kerja sama yang terjalin dapat semakin solid guna menghadirkan pelayanan terbaik bagi masyarakat, khususnya di bidang keimigrasian dan pemasyarakatan. (mai)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan