Penyandang Disabilitas Punya Peluang Bisnis yang Sama

PELUANG: Menparekraf Sandiaga Uno saat memberikan keterangan tentang peluang penyandang disabilitas. -Jennifer Agustia/JAMBI INDEPENDENT -Jambi Independent

JAMBI – Perkembangan Ekonomi Kreatif (Ekraf) di Provinsi Jambi, saat ini cukup signifikan. Banyak bermunculan anak-anak muda yang memulai mencari peluang bisnis di bidang Ekraf ini. Namun, bagi penyandang disabilitas, saat ini masih kesulitan untuk berpartisipasi.

Terkait hal itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno menegaskan agar pelaku UMKM di Jambi memberikan peluang bagi penyandang disabilitas sebagai pekerja.

"Ekonomi kreatif adalah ekonomi inklusif, sehingga terbuka bagi disabilitas," kata Sandiaga Salahuddin Uno.

Kemenparekraf, lanjutnya juga sudah memfasilitasi disabilitas dengan berbagai pengembangan diri. Seperti pelatihan barista kopi, kegiatan pemasaran, hingga permodalan usaha. Penyandang disabilitas, menurut Sandiaga, memiliki potensi untuk dikembangkan bersama dengan pelaku Ekraf di Jambi. 

BACA JUGA:Takjil di Pasar Bedug Ikut Diburu Umat Non Muslim

BACA JUGA:Ketua DPRD Tanjab Barat Hadiri Pembukaan Festival Arakan Sahur Tahun 2024

"Harapannya disabilitas ini mereka bisa menunjukkan kelebihan yang dimiliki, dan mampu jika diberi peluang. Itu komitmen kami untuk kaum disabilitas," kata dia.

Upaya ini juga sejalan dengan yang dilakukan Pemprov Jambi melalui Perda Perlindungan dan Pemenuhan Hak Penyandang Disabilitas. 

"Apalagi Jambi juga sudah ada perdanya, diharapkan menjadi bagian program untuk merangkul semua jangan sampai ada yang tertinggal," kata Sandiaga.

Ekonomi kreatif ini, memberi ruang dan peluang bagi semua pihak tanpa pengecualian. Sehingga tidak ada kelompok yang tertinggal.

BACA JUGA:Pemkot Gelar Safari Ramadan di Masjid Baitun Nur Sungai Liuk

BACA JUGA:Pj Bupati Bachyuni Safari Ramadan ke Desa Pudak Kumpeh Ulu

"Tidak ada yang tertinggal. Jadi ekonomi kreatif ini memang sangat ramah terhadap kaum disabilitas. Misalnya teman tuli, ternyata bisa jadi barista dan masih banyak yang lainnya," kata Sandi.

Dia meyakini, penyandang  disabilitas memiliki kelebihan yang perlu dikembangkan.

Tag
Share