PON XXI Aceh-Sumut: 2 Cabor Diproyeksikan Dulang Emas untuk Kontingen Jambi

2 cabor asal Jambi diproyeksikan dulang emas--

ACEH, JAMBIKORAN.COM - KONI Jambi targetkan berada pada posisi 15 besar, gelaran PON XXI Aceh-Sumut.

Sejumlah cabor pun diproyeksikan bakal mendulang emas. Seperti cabor dayung dan angkat besi.

Humas KONI Provinsi Jambi, Maskun Sofwan mengatakan, dua cabor tersebut termasuk cabor andalan.

"Target 15 besar dayung dan angkat besi juga diproyeksikan medali emas," bebernya.

BACA JUGA:Simak! Ini Dampak Kesehatan Mental

BACA JUGA:Simak! Ini Dia 5 Cara Jaga Kesehatan Mental

Tiba di Aceh, berbagai persiapan Kontingen Jambi terus dilakukan, pada ajang PON ke-21 Aceh-Sumut.

Setelah sampai di Kabupaten Aceh Besar, maupun Kota Banda Aceh tempat pertandingan pekan Olahraga Nasional (PON) XXI wilayah Aceh, mereka terlebih dahulu diberikan jadwal atau waktu untuk menguji coba venue atau latihan terlebih dahulu.

Disebutkan Humas KONI Provinsi Jambi, Maskun Sofwan bahwa, Cabor yang sudah melakukan uji coba Venue, yakni Dayung, di Waduk Keuliling Aceh Besar.

"Kemudian ada angkat besi juga, sudah melakukan tes venue latihan tadi (kemarin,red) siang di venue angkat besi komplek Stadion Harapan Bangsa Banda Aceh, nah setelah itu baru mulai besoknya (hati ini,red) mereka akan mengikuti pertandingan," terangnya.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan