SAH Tekankan Percepatan JKN Desa Dorong Kolaborasi dengan BPJS Kesehatan

Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Jambi Dr. Ir. H. A.R. Sutan Adil Hendra, MM -IST/JAMBIINDEPENDENT-

JAMBI -  Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Jambi Dr. Ir. H. A.R. Sutan Adil Hendra, MM meminta Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) melakukan kolaborasi dengan BPJS Kesehatan untuk mempercepat proses rekrutmen peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), khususnya bagi warga desa di seluruh Indonesia.

BACA JUGA:Akademisi Khawatir Publik Anggap Politik Uang Wajar


Hal ini menurut Anggota DPR RI itu karena desa sangat membutuhkan kehadiran BPJS Kesehatan untuk menjamin warganya mendapatkan fasilitas kesehatan yang memadai dan berkualitas.


Menurutnya berdasarkan data SDGs Desa, warga desa yang tercatat sebagai peserta BPJS Kesehatan atau asuransi lainnya mencapai 45 juta jiwa dan khusus warga miskin mencapai 2,9 juta jiwa.

BACA JUGA:Kagum dengan Semboyan Bhinneka Tunggal Ika Indonesia


“Kita mendorong Dana Desa bisa digunakan untuk kegiatan sosialisasi, pendataan dan lain-lain. Namun belum bisa digunakan untuk membayar. Tapi untuk menumpang agar tingkat kepesertaan maka Dana Desa dapat dianggarkan,” pungkas legislator yang dijuluki Bapak Beasiswa Jambi tersebut, Rabu (4/9). (*)

Tag
Share