Bantah Berhijab Gegara Gugatan Cerai
Paula Verhoeven-ANTARA-
MODEL Paula Verhoeven mengungkapkan proses hijrah hingga memutuskan berhijab yang terjadi di tengah prahara rumah tangganya. Dia memastikan semua terjadi bukan karena itu, pun menampik gegara gugatan cerai Baim Wong.
Paula Verhoeven mengatakan hidayah datang tiba-tiba, dimana semua berawal dari ibadah umrah yang dilakukannya pada Maret 2024.
BACA JUGA:DPD RI: Masyarakat Jangan Terpengaruh Politik Uang
BACA JUGA:Mampir Guyon
"(Hijrah) sebelum proses (cerai). Awalnya bulan Maret aku pergi umrah, memang di doa aku di Kabah, 'ya Allah saya pengen pakai hijab sebelum 40 tahun'," ujar Paula Verhoeven saat menjadi bintang tamu di Podcast Deddy Corbuzier, Senin, 25 November 2024.
Dia mengatakan keinginan untuk memakai hijab sudah ada sejak 2019. "Tapi maju mundur, biasa ada kerjaan, kayak enggak siap, panas, budeg," sambungnya.
Namun, pas umrah itu, dirinya sudah bertekad ingin memakai hijab sebelum berusia 40 tahun, karena meyakini seseorang akan sulit berubah, kalau melewati umur 40 tahun.
"Aku doa terus di sana, pas pulang umrah aku belum matap berhijab, tapi aku belajar aku pakai aja. Sampai Jakarta aku berdoa, 'semoga aku istiqamah aku pakai hijab, yakinkan saya'," sebutnya.
Hingga puncaknya, beberapa kejadian teman-teman artis berusia muda meninggal mendadak. "Jadi tiba-tiba takut mati, aneh banget perasaan, aku kayaknya kok Allah mau 'panggil' kapan saja," lanjutnya.
Paula terus meyakinkan dirinya untuk berhijab, dan mengingat ini kewajiban wanita Muslimah.
"Di situ aku mantap, aku izin suami aku, terus beliau mengizinkan, setelah itu masih ada kontrak dengan brand kecantikan, terus izin sama brand kecantikan, dari sana alhamdulillah sampai sekarang," tuturnya.
Meski sedang tidak baik-baik saja dengan Baim Wong gegara gugatan cerai, Paula tetap bersyukur pernah jadi istri sang aktor.
BACA JUGA: Habisi Nyawa Peternak Itik di Kerinci
BACA JUGA:DPRD Tanjab Timur Gelar Rapat Paripurna
"Alhamdulillah semua ujian, mugkin, aku ada di titik proses ini enggak mudah. Tapi aku berdoa waktu tahajud, tiba-tiba hidayah itu. Terima kasih (Allah) telah hadirkan Baim Wong ke hidup aku," ungkapnya.