Jangan Panik ,Lakukan Hal Ini Jika Digigit Ular

Ilustrasi seseorang digigit ular--

Gigitan ular adalah kondisi darurat medis karena dapat menyebabkan syok dan kematian. Penanganan yang cepat dan tepat dari gigitan ular dapat menurunkan angka kematian hingga lebih dari 90 persen.

Saat digigit ular, bisa ular akan menyebar melalui kelenjar getah bening hingga menyebabkan gangguan sistemik pada berbagai bagian tubuh.

Kebanyakan gigitan ular yang tidak berbisa sebenarnya tidak berbahaya, kecuali jika bekas luka gigitan terasa panas dan membengkak dalam waktu 5 – 15 menit setelah digigit.

Berikut ini adalah beberapa hal yang perlu dicermati ketika digigit ular:

BACA JUGA:Tips Menata Rumah Sempit Agar Terlihat Lebih Luas

BACA JUGA:Tips Mengatasi Nyeri Sakit Gigi

• Tetap tenang dan jangan banyak bergerak.

• Ingatlah bentuk, warna dan ukuran ular yang menggigit.

• Jika Anda sedang bersama dengan orang yang digigit ular, jangan tinggalkan korban sendirian.

• Jangan sekali-sekali mengisap bisa ular dari anggota tubuh.

• Jangan mengoleskan apa pun pada area yang digigit ular, termasuk bahan kimia, es, maupun benda hangat.

• Usahakan agar area yang digigit ular tidak bergerak untuk mencegah penyebaran bisa ke area lain tubuh.

BACA JUGA:Tips Mengatasi Bekas Bopeng

BACA JUGA:Tips Samarkan Bekas Jerawat Hitam

Tag
Share