Hari Ini Datangi SMA Titian Teras

--

JAMBI - Wakil Ketua I DPRD Provinsi Jambi, Ivan Wirata, merespons laporan sejumlah orang tua siswa yang mendatangi SMA Titian Teras Provinsi Jambi untuk menyampaikan keluhan mereka.  

Ivan, yang pernah menjabat sebagai Ketua Komite SMA Titian Teras pada 2018-2019, mengapresiasi informasi ini dan menyatakan telah berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan Provinsi Jambi serta Komisi IV DPRD.  

"Saya sudah berbicara dengan Ketua Komisi IV dan Kepala Dinas Pendidikan," ungkap Ivan saat ditemui di kantornya, Sabtu (16/11/24).  

Berdasarkan hasil koordinasi tersebut, Ivan mengonfirmasi bahwa pihaknya akan mengunjungi SMA Titian Teras pada Senin 18 November 2024 bersama Dinas Pendidikan dan tim dari Inspektorat.  

BACA JUGA:Sri: UMKM Punya Peran Vital Topang Perekonomian Kota Jambi

BACA JUGA:Lagi-Lagi Tabrak Tiang Jembatan Aur Duri Tongkang Batu Bara Bikin Kacau


“Kami akan melakukan kunjungan langsung untuk menindaklanjuti keluhan ini, dan Dinas Pendidikan meminta agar tim Inspektorat turut serta,” jelasnya.  

Ivan juga menegaskan bahwa jika pengaduan terbukti benar, pihak sekolah akan menerima sanksi yang sesuai dengan tingkat pelanggaran yang ditemukan.

"Kita akan lihat kesalahannya dulu," tambahnya.  

Sebelumnya, puluhan orang tua siswa mendatangi SMA Titian Teras pada Sabtu 16 November 2024 pagi untuk mengadukan berbagai permasalahan yang dirasakan anak-anak mereka di sekolah, terutama terkait kualitas makanan di asrama.  

Salah satu orang tua siswa, Melan, menyebutkan bahwa, masalah makanan yang disajikan di asrama sudah dikeluhkan selama lima bulan terakhir.

Ia menyoroti kualitas dan kebersihan makanan yang dinilai kurang memadai, serta menu yang tidak sesuai dengan yang dijanjikan.  

"Masalah catering ini sudah lama kami sampaikan, bahkan sudah dibahas dalam rapat. Namun, tidak ada perubahan. Kami hanya ingin catering diganti agar menjadi lebih baik," kata Melan.  

Menanggapi hal ini, Wakil Ketua Bagian Kesiswaan SMA Titian Teras, Agustin Winarni, menyatakan bahwa pihak sekolah akan menampung semua keluhan orang tua.

Ia juga mengungkapkan rencana untuk menggelar pertemuan lanjutan, antara orang tua siswa dan pimpinan sekolah dalam waktu dekat.  

"Kami akan menampung semua aspirasi yang disampaikan dan mencari solusi yang terbaik. Pertemuan berikutnya akan dijadwalkan segera untuk menindaklanjuti masalah ini secara bijak," tutup Agustin. (mg06/zen)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan