Program Utama Prabowo, Bakal Berikan Makanan Bergizi Untuk Anak Dari Kandungan Hingga Dewasa

Calon presiden nomor 2 Prabowo Subianto dalam debat kelima Pilpres 2024-Tangkapan Layar Youtube Mata Najwa-

Jakarta - Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto menyatakan bakal memberikan makanan bergizi untuk anak-anak di Indonesia, dari dalam kandungan hingga berusia dewasa.

Prabowo mengatakan, program ini merupakan salah satu proyek yang ditawarkan oleh pasangan Prabowo-Gibran untuk meningkatkan kemakmuran bangsa Indonesia, khusunya memperbaiki kualitas hidup manusia Indonesia.

"Salah satu proyek strategis kita intinya adalah memberi makan bergizi untuk seluruh anak-anak Indonesia termasuk yang masih dalam kandungan ibunya dan selama sekolah, dari usia dini sampai dewasa," kata Prabowo dalam debat kelima Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, Minggu 4 Februari 2024.

Menurut Prabowo, program tersebut bakal mengurangi angka kematian ibu saat melahirkan dan mengatasi stunting serta kurang gizi.

BACA JUGA:Law dan Blackbeard Bakal Bertarung Sengit, Ini Dia Bocoran Plot One Piece Episode 1093

BACA JUGA:Ada Eksul Baca Tulis Alquran di SMPN 17

"Ia akan menghilangkan kemiskinan ekstrem, ini akan menyerap semua hasil pangan para petani dan nelayan," ujar dia.

Menteri Pertahanan ini mengeklaim, program tersebut juga bekal meningkatkan pertumbuhan ekonomi Indonesia di kisaran 1,5 hingga 2 persen.

"Dengan demikian kita mengatasi masalah-masalah fundamental dalam memperbaiki kualitas hidup layak dan menhilangkan kemiskinan dari bumi Indonesia," kata Prabowo.

Menteri Pertahanan ini mengeklaim, program tersebut juga bekal meningkatkan pertumbuhan ekonomi Indonesia di kisaran 1,5 hingga 2 persen.

BACA JUGA:NU dan Muhammadiyah Penerima Pertama Zayed Award di Asia

BACA JUGA:Kebebasan Berpendapat Harus Beretika dan Objektif

"Dengan demikian kita mengatasi masalah-masalah fundamental dalam memperbaiki kualitas hidup layak dan menghilangkan kemiskinan dari bumi Indonesia," kata Prabowo.

Debat kelima Pilpres 2024 diikuti oleh ketiga calon presiden, yaitu Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan