JAMBI – Calon Wali Kota Jambi, Maulana, bersama Wakil Wali Kota Jambi, Diza, berkomitmen untuk meningkatkan kualitas generasi muda melalui program balai tematik dan pembangunan fasilitas ruang kolaborasi.
Program ini bertujuan untuk menyediakan wadah bagi anak muda Jambi untuk mengembangkan potensi dan kreativitas mereka.
Balai kerja tematik yang direncanakan mencakup berbagai bidang, seperti kuliner, fashion, seni, kreativitas, dan teknologi.
Maulana menjelaskan bahwa balai tematik ini akan menjadi tempat di mana generasi muda dapat belajar dan berkolaborasi dalam bidang yang mereka minati.
BACA JUGA:SAH Tekankan Prioritas Prabowo Soal Stunting untuk Pendidikan dan Upah yang Layak
BACA JUGA:Banyak APK Paslon Kepala Daerah di Kerinci Rusak
“Kami ingin menciptakan ruang yang mendukung inovasi dan kreativitas di kalangan anak muda Jambi,” ujarnya.
Selain balai tematik, Maulana dan Diza juga akan membangun ruang kolaborasi atau community co-working space.
Fasilitas ini dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan anak muda Jambi dalam berkolaborasi, beraktivitas, dan bersosialisasi.
“Co-working space ini akan menawarkan lingkungan yang mendukung kreativitas dan produktivitas, serta menjadi wadah bagi komunitas untuk bertemu dan bekerja sama,” kata Diza.
Dengan adanya fasilitas ini, diharapkan generasi muda dapat memiliki ruang yang memadai untuk berbagi ide, bekerja sama dalam proyek, serta mengembangkan keterampilan yang diperlukan untuk bersaing di era digital.
BACA JUGA:Serukan Partisipasi Masyarakat dalam Pengawasan
BACA JUGA:Feriadi: Dua Kali Sehari
“Kami percaya bahwa investasi dalam generasi muda adalah investasi untuk masa depan Jambi yang lebih baik,” tambah Maulana.
Maulana dan Diza berkomitmen untuk mendengarkan aspirasi anak muda dan melibatkan mereka dalam perencanaan serta pelaksanaan program-program tersebut.
Mereka yakin, dengan dukungan yang tepat, generasi muda Jambi dapat berkembang menjadi pemimpin yang inovatif dan kreatif. (Zen/Viz)