TII: Pemisahan Jadwal Pemilu Berpeluang Perkuat Pengawasan

Rabu 26 Nov 2025 - 12:10 WIB
Reporter : Surya Elviza
Editor : Surya Elviza

Menurut Puadi, pemisahan pemilu memungkinkan Bawaslu melakukan pengawasan yang lebih mendalam terhadap satu jenis pemilihan dalam satu siklus.

Hal ini memperkuat kualitas investigasi pelanggaran dan mempermudah penegakan hukum, termasuk dalam kasus-kasus seperti politik uang.

BACA JUGA:Awas Kandungan Berbahaya dalam Kutek: Dampak Kesehatan hingga Risiko untuk Ibu Hamil

BACA JUGA:Kuku Kuning: Penyebab, Cara Mengatasi, dan Kondisi Medis yang Perlu Diwaspadai

Ia menjelaskan bahwa Bawaslu kini tengah mengundang para ahli hukum dan mantan hakim MK untuk memperkuat norma hukum acara pengawasan pasca putusan tersebut.

Puadi juga menilai pemisahan jadwal akan meningkatkan mitigasi risiko, efektivitas koordinasi antar-lembaga, serta pendidikan pemilih yang lebih terstruktur.

Namun di sisi lain, ia mengungkap sederet risiko: kebutuhan anggaran yang meningkat, kerja pengawasan tanpa jeda lima tahun penuh, potensi kelelahan pengawas, hingga ancaman kekosongan norma transisional jika revisi UU Pemilu tak kunjung dilakukan.

Pembicara lainnya, Manajer Policy Research Populi Center, Dimas Ramadhan, menyoroti lambannya proses pembahasan revisi UU Pemilu di DPR meskipun Putusan MK 135 sudah keluar sejak awal tahun. Menurutnya, hingga kini belum jelas apakah pembahasan akan dilakukan oleh Baleg atau Komisi II.

“Progresnya lamban. Padahal revisi ini menentukan desain pemilu ke depan, termasuk bagi pengawasan,” kata Dimas.

Dimas menggarisbawahi enam prinsip keadilan pemilu yang harus dijadikan acuan dalam merancang aturan baru, antara lain integritas proses, efisiensi administratif, aksesibilitas bagi pemilih, serta independensi penyelenggara.

Ia juga memaparkan alasan di balik kebutuhan pemisahan pemilu, seperti tumpang tindih tahapan, beban kerja ekstrem penyelenggara, hingga tenggelamnya isu lokal dalam pemilu serentak.

BACA JUGA:3 Jus Buah Ampuh Bantu Mengatasi Tekanan Darah Rendah

BACA JUGA:SAH dan Usman Ermulan Satu Visi , Satukan HKTI Jambi dalam Doktrin Pembangunan Ekonomi Prabowo

Menurutnya, dampak bagi Bawaslu bisa positif jika diikuti perencanaan matang.

“Risiko overload bisa turun, koordinasi antar-lembaga lebih intensif, dan kualitas pengawasan meningkat,” ujarnya.

Selain itu, Bawaslu dapat memperkuat kemampuan pengawasan tematik: isu nasional seperti pendanaan kampanye dan disinformasi dipisahkan dari kerawanan lokal seperti politik uang atau keberpihakan ASN.(*)

Kategori :

Terkini

Rabu 26 Nov 2025 - 19:25 WIB

Perpindahan ASN ke IKN Ditunda

Rabu 26 Nov 2025 - 19:23 WIB

20 Agenda Disubsidi Setiap Tahun

Rabu 26 Nov 2025 - 19:21 WIB

Jembatan Merah

Rabu 26 Nov 2025 - 19:19 WIB

400 Lebih Interaksi Dalam Tiga Hari

Rabu 26 Nov 2025 - 19:05 WIB

BPTD Siapkan Tujuh Langkah Strategis

Rabu 26 Nov 2025 - 18:57 WIB

Pemkot Jambi Gelar Apel Kasi Trantib