Al Ain Raih Gelar Liga Champions Asia 2023/24 dengan Kemenangan Telak atas Yokohama

Para pemain Al Ain saat merayakan kemenangan usai keluar sebagai juara Liga Champions Asia 2023/24.--

JAMBIKORAN.COM - Klub Uni Emirat Arab, Al Ain berhasil keluar sebagai juara Liga Champions Asia 2023/24.

Al Ain tundukkan wakil Jepang Yokohama Marino dengan skor 5-1 dalam laga leg kedua final.

Pertandingan tersebut berlangsung di Stadio Hazza bin Zayed, Uni Emirat Arab pada Sabtu, 25 Mei.

Pasukan Hernan Crespo berhasil membalik kekalahan 1-2 di leg pertama dan menang atas Yokohama racikan Harry Kewell dengan agregat 6-3.

Pada leg kedua, Al Ain sukses bangkit dan menang dengan skor telak 5-1 berkat dua gol Soufiane Rahimi, Kodjo Fo-Doh Laba dan satu gol dari Alejandro "Kuka" Romero.

BACA JUGA:Kylian Mbappe Persembahkan Trofi Coupe de France sebagai Salam Perpisahan dengan PSG

BACA JUGA:Bayer Leverkusen Juara DFB Pokal Usai Tundukkan Kaiserslautern 1-0

Ini merupakan gelar AFC Liga Champions kedua Al Ain setelah menjuarainya pada tahun 2002/03, demikian yang dikutip dari laman resmi AFC.

Pada babak pertama, anak asuh Hernan Crespo sudah mampu membuat agregat sama kuat 3-3. 

Ketika masuk lorong ruang ganti untuk rehat, Al Ain memimpin 2-1 atas Yokohama F. Marinos pada laga leg kedua final Liga Champions Asia 2023-2024. 

Pasukan Crespo memang langsung mengambil inisiatif, bahkan membuka skor saat laga berlangsung delapan menit melalui gol Soufiane Rahimi. 

Dia berhasil mencetak gol tap-in dari operan backheel cantik Yahia Nader. Skor menjadi 1-0.

BACA JUGA:Manchester United Raih Gelar Piala FA, Tundukkan Manchester City 2-1

BACA JUGA:Xavi Hernandez Bangga dengan Pekerjaannya Meski Akhiri Karir di Barcelona Tanpa Gelar

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan