Resmi, Paulo Fonseca jadi Pelatih Baru AC Milan

Paulo Fonseca, pelatih baru AC Milan. --Reuters

JAMBIKORAN.COM - Club AC Milan mengumumkan nama Paulo Fonseca sebagai pelatih baru tim. Mantan pelatih AS Roma berusia 51 tahun itu menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun di Milan.

"Pelatih baru Milan adalah Paulo Fonseca,” kata mantan penyerang Milan Zlatan Ibrahimovic, mewakili pemilik Milan dalam jumpa pers, Kamis 13 Juni 2024.

Fonseca yang sebelumnya menangani klub Prancis Lille sejak 2022 menggantikan Stefano Pioli yang dipecat pada akhir musim 2023-24.

BACA JUGA:Bingung Pilih Tempat Liburan? Ini Tips nya Sesuai Zodiak

BACA JUGA:Akhir Kasus Sekuriti Mal Plaza Indonesia yang Pukul Anjing & Videonya Viral Berakhir Damai dan Batal di Pecat

“Kami mempelajari dengan cermat apa yang dia lakukan, bagaimana dia mempersiapkan pertandingannya. Kami ingin dia membawa identitas permainannya, gaya ofensifnya ke tim dan pemain kami," tutur Ibrahimovic. 

Lahir di Nampula, Mozambik, pada 1973, Fonseca memulai karier kepelatihannya di Portugal dengan melatih Pacos de Ferreira, Porto, dan Braga sebelum menghabiskan tiga tahun di klub Ukraina Shakhtar Donetsk.

Pada 2019, ia mengambil alih jabatan pelatih AS Roma dan mengantarkan tim finis ke peringkat kelima dan ketujuh di Serie A, sebelum hengkang ke Lille. 

BACA JUGA:Sebelum Dihabisi, Korban Diajak Mabuk Tuak Motif Sakit Hati, Tersangka Tega Memenggal Kepala

BACA JUGA:Komplikasi Kolesterol Tinggi dan Langkah-langkah Mencegahnya

Milan baru saja menjalani musim tanpa trofi setelah finis kedua di Serie A dan tersingkir di babak penyisihan grup Liga Champions. Setelah itu Milan disingkirkan AS Roma di perempat final Liga Europa. (*)

Tag
Share