Kemenangan Manchester United di Liga Europa Tercoreng oleh Insiden Tikus di Old Trafford

Ilustrasi foto Stadion Old Trafford--

JAMBIKORAN.COM - Manchester United meraih kemenangan dramatis 3-2 atas Bodo/Glimt pada matchday kelima Liga Europa pada Jumat, 29 Noveber 2024 dini hari WIB. Laga ini juga menjadi debut manis manajer baru mereka, Ruben Amorim, di Old Trafford. Namun, selebrasi kemenangan tersebut ternodai oleh sebuah insiden yang mendadak viral.

Seorang suporter menemukan bangkai tikus di bawah kursinya di stadion, menciptakan kehebohan di media sosial. Menurut laporan Daily Mail, serangan hama tikus tengah melanda Old Trafford selama musim dingin ini. Sebelumnya, tikus-tikus juga dilaporkan terlihat di area restoran stadion.

Merespons situasi tersebut, Manchester United telah menggandeng perusahaan pengendalian hama untuk mengatasi masalah ini. Langkah tersebut mencakup penanganan di berbagai area, mulai dari stadion, dapur katering, hingga tempat latihan tim. Diyakini, tikus-tikus ini menjadikan gedung stadion sebagai tempat berlindung dari udara dingin.

Ironisnya, masalah tikus di Old Trafford bukan hal baru. Insiden serupa pernah terjadi pada tahun 2015. Belum lagi, stadion legendaris ini juga sempat menjadi sorotan karena atap yang bocor beberapa waktu lalu.

BACA JUGA:Timnas Putri Indonesia Pastikan Tiket Semifinal Piala AFF 2024

BACA JUGA: Liverpool Pemimpin Poin Sempurna, Pada Klasemen Liga Champions

Ketegangan semakin memuncak di tengah rencana klub untuk menaikkan harga tiket kandang musim ini. Langkah tersebut memicu kemarahan suporter yang kabarnya akan menggelar demonstrasi dalam waktu dekat.

Meski di lapangan mereka berhasil mencatat kemenangan, tantangan di luar lapangan tampaknya menjadi ujian serius bagi Manchester United dan manajemen mereka. Apakah klub sebesar ini mampu menangani isu-isu yang berpotensi merusak reputasi mereka? Waktu yang akan menjawab. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan