Destinasi Wisata Kreatif Farenza Garden Merangin Raih API Award 2025
Wakil Bupati Merangin, H A Khafid, menerima Piala penghargaan Anugerah Pesona Indonesia (API) Awards 2025 untuk kategori Destinasi Objek Wisata Kreatif.-Ist/Jambi Independent-Jambi Independent j
BANGKO – Kabupaten Merangin berhasil meraih penghargaan Anugerah Pesona Indonesia (API) Awards 2025 untuk kategori Destinasi Objek Wisata Kreatif, yang diraih oleh Farenza Garden di Renah Alai, Kecamatan Jangkat.
Piala penghargaan diterima Wakil Bupati Merangin, H A Khafid, didampingi Wakil Ketua TP PKK Merangin, Hj Minarsih Khafid, pada malam puncak API Awards 2025 di Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat.
Wabup H A Khafid menyampaikan bahwa prestasi ini menjadi dorongan untuk menggairahkan dunia pariwisata Merangin.
“Ini menjadi kebanggaan besar bagi Pemkab Merangin. Terima kasih kepada Pak Setia Hadinata atas ide kreatifnya mengelola Farenza Garden,” ujarnya.
BACA JUGA:Pemkab Bungo Raih Penghargaan dari Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan RI.
Ia menambahkan, penghargaan ini menunjukkan peran besar generasi muda Merangin dalam mengembangkan potensi pariwisata daerah.
“Artinya, generasi muda memiliki peran penting dalam memajukan sektor pariwisata alam yang tersebar di 24 kecamatan di Kabupaten Merangin,” jelas wabup.
Keunggulan Farenza Garden menurut Wabup bukan hanya pada keindahan objek wisata, tetapi juga pada kreativitas, kerja sama, dan komitmen generasi muda di pelosok Merangin yang mampu menghasilkan prestasi hingga tingkat nasional.
Sementara itu, owner Farenza Garden, Satia Hadinata, mengatakan penghargaan ini menjadi motivasi untuk terus mengembangkan destinasi wisata tersebut.
“Kami akan mengembangkan Farenza Garden dengan fasilitas pendukung tambahan dan berbagai karya seni kreatif yang dapat memikat lebih banyak pengunjung,” tuturnya.
Penghargaan API Awards 2025 ini menegaskan Farenza Garden sebagai salah satu destinasi kreatif unggulan di tingkat nasional, sekaligus menjadi bukti nyata kontribusi generasi muda Merangin dalam memajukan pariwisata daerah. (*/ira)