Tabligh Akbar dan Wisuda Tahfidz Bersama HOTS Jambi
--
JAMBI - Komunitas Hafidz on the street (HOTS) Jambi menggelar tabligh Akbar dan Wisuda Tahfidz yang diikuti puluhan siswa siswi penghafal Alquran.
Kegiatan juga digelar dalam rangka merayakan milad Hafizh Onn the Street (HOTS) Jambi ke 9 tahun.
Acara yang digelar di Masjid Ar-Raudhoh, Telanaipura Kota Jambi, Minggu, 5 Oktober 2023 ini dihadiri oleh Gubernur Jambi Al Haris yang diwakili oleh Muhtamar, Staf Ahli Gubernur Jambi.
Acara juga menghadirkan pencerahan Ustadz Hasbullah Ahmad.
Wisuda Tahfidz diikuti oleh 51 siswa siswi Hafizh Qur'an dari Kauny Qur'an School Mesjid Al Muqorrobin Telanaipura Kota Jambi.
Ila Rohila, Ketua Komunitas Hafidz on the street (HOTS) Jambi mengatakan bahwa HOTS merupakan suatu komunitas yang melakukan kegiatan belajar menghafal Alquran secara bersama. Baik secara online maupun offline.
"Cara menghafal Alquran yang dimaksud adalah dengan metode Kauny. Yakni menghafal Alquran dengan menggunakan gerakan beserta menghafal artinya. Jadi dengan adanya gerakan dan mengetahui artinya, menghafal Alquran dilakukan dengan cara yang lebih mudah," ujarnya.
Dikatakan Ila, dengan dilaksanakan nya tabligh Akbar ini semoga memberikan manfaat untuk semuanya untuk bisa mengaplikasikan dan menerapkan di rumah bahwa menghafal Al-Qur'an itu mudah dengan menggunakan gerakan tangan.
"Untuk anak-anak juga tidak merasa bosan dengan metode belajar yang seperti bermain dengan gerakan tangan. Mereka sangat bersemangat dengan metode seperti itu dan mereka dapat menggambarkan apa yang mereka hafal," jelasnya.
Hingga saat ini menurut Ila, peserta penghafal Alquran menggunakan metode Kauny ini diikuti sekitar 58 ribu peserta dari seluruh Indonesia termasuk dari Provinsi Jambi.
"Di Jambi sendiri, kita memiliki kegiatan menghafal Alquran secara bersama sehingga belajar akan terasa lebih mudah dan menyenangkan," bebernya.
Ila menambahkan bahwa, dalam Tablig Akbar ini, juga dilaksanakan kegiatan Tebar Sedekah. Ada sekitar paket sembako yang diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan.
"Pada acara ini kita berikan kepada 3 penerima yang diserahkan secara simbolis. Untuk sementara kita bikin 40 paket sembako Insyaallah nanti ditambah lagi, karna besarnya antusias dari para donatur," ujarnya.
Muhtamar, Staf Ahli Gubernur Jambi mengucapkan selamat dan memberikan apresiasi yang besar atas digelarnya kegiatan tabligh Akbar sekaligus wisuda tahfidz yang diikuti oleh puluhan anak anak ini.
"Para Tahfidz Qur'an yang sebagian besar anak anak ini tentunya membuat kita semua bangga. Di tengah teknologi informasi tidak ada batasnya. Kitalah yang membatasinya. Salah satunya dengan kegiatan ini," ujarnya.
Dikatakannya bahwa Pemerintah Provinsi Jambi berharap ke depannya Hafizh On The Street semakin berkembang dan lebih.
"Sehingga banyak menghasilkan generasi penerus bangsa yang hafal Al-Qur'an," harapnya. (mg04/viz/zen)