Atasi Kelangkaan Gas 3 Kg Pemkab Bersiap Jelang Idul Adha
AMAN : Stok gas 3 kg dipastikan aman di Tanjab Barat -Khairul Umam/Jambi Independent-Jambi Indepedent
KUALA TUNGKAL - Jelang Hari Raya Idul Adha 1445 hijriyah tahun 2024 kebutuhan terhadap gas elpiji 3 kg atau gas melon diperkiraan meningkat.
Hal itu menjadi antisipasi pemerintah kabupaten agar tidak terjadinya kelangkaan di masyarakat.
Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan UKM (Diskoperindag) Kabupaten Tanjab Barat memastikan jelang hari raya idul adha gas elpiji 3 kilogram tidak terjadi kelangkaan.
Hal itu diungkapkan langsung oleh Kepala Bidang Perdagangan Disperindag Tanjab Barat, Marhalim yang mengatakan bahwa menurut pemantauan pihaknya hingga saat ini gas elpiji 3 kilogram masih dalam keadaan aman, tidak ada kejadian kelangkaan.
BACA JUGA:1.242 Calon Anggota PPS Bungo Ikuti CAT, Untuk Pilkada Serentak November 2024
BACA JUGA:Ini Dia 8 Bahan Herbal Alami Bantu Cegah Sakit Pinggang Saat Haid
"Jika nanti ada kendala, ada peningkatan permintaan jelang Hari Raya Idul Adha, kita akan bekerjasama dengan Pertamina untuk menambah pasokan gas elpiji 3 kilogram, sehingga kebutuhan masyarakat bisa terpenuhi,"ujarnya Minggu 19 Mei 2024.
Dirinya menghimbau warga untuk membeli gas elpiji 3 kilogram langsung ke pangkalan gas setempat atau yang berada di setiap kelurahan desa masing-masing.
"Bukan ditingkat pedagang atau pengecer,"Pastikan gas tersebut didapatkan di pangkalan resmi," sebutnya.
Diketahui, harga eceran tertinggi (HET) gas elpiji 3 kilogram di pangkalan Rp 19.000 per tabung.
BACA JUGA:KPU Provinsi Bentuk Tim Penelusuran, Dugaan Pungli Rekrutmen PPK dan PPS di Merangin dan Kerinci
BACA JUGA:Ini Spesifikasi Tecnam P2006T PK-IFP, Pesawat yang Jatuh di BSD
"Jika ada yang menjual diatas HET bisa dilaporkan ke Diskoperindag Tanjab Barat dan akan ditertibkan,"ujarnya. (Rul/Viz)