Kondisi RSUD HAS Jadi Sorotan, Dewan Minta Ada Tindakan Konkret

SOROT: Kondisi plafon RSUD HAS yang jadi sorotan anggota DPRD Kota Jambi.-IST/JAMBI INDEPENDENT-Jambi Independent

JAMBI- Rumah Sakit H Abdurrahman Sayoeti (HAS) menjadi sorotan anggota DPRD Kota Jambi. 

Sebab rumah rumah sakit tersebut, tidak bisa difungsikan dengan optimal. Sejumlah ruangan diketahui alami kebocoran. 

Diungkapkan Anggota Fraksi PKS DPRD Kota Jambi, Zayadi, bahwa pembangunan gedung RS HAS pada 2021 lalu menggelontorkan anggaran yang cukup besar. 

Dengan nilai, mencapai Rp40 Miliar dari pinjaman PT SMI oleh Pemerintah Kota Jambi. 

BACA JUGA:Presiden Turki Desak Aksi Global Lawan ‘Kekejaman’ Israel

BACA JUGA:Penangkapan Residivis Teroris Bentuk Ketegasan Aparat Hukum

Namun saat ini, kondisi RS milik Pemerintah Kota Jambi yang berada di Kota Jambi Seberang, tersebut sangat memprihatikan. 

Kata Zayadi, baru dua tahun selesai pembangunan,  kondisi fisik rumah sakit tersebut sudah banyak yang rusak.

"Kondisinya sudah sangat parah. Banyak yang jebol-jebol," Kata Zayadi. 

Bahkan sebut Zayadi, kamar operasi dan ruang HCU di rumah sakit tersebut tidak dapat dimanfaatkan. 

BACA JUGA:Minta Jangan Lupakan Akhlak, Momen Perpisahan SDN 66 Kota Jambi

BACA JUGA:Catat Penurunan Angka Kriminalitas, Keamanan Saat Lebaran Besar

"Tidak bisa dipakai karena tidak memenuhi standar. Ruangan nya banyak yang bocor. Padahal baru dibangun 2021 lalu," imbuhnya. 

Selain itu sebut dia, kondisi AC pada rumah sakit tersebut juga banyak yang rembes.

Tag
Share