Rinov/Pitha Raih Kemenangan Dramatis atas Wakil Korea di Olimpiade Paris 2024

Hasil akhir pertandingan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari di babak fase grup Olimpiade Paris 2024.--instagram.com/badminton.ina

JAMBIKORAN.COM - Perwakilan ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari raih kemenangan saat berhadapana dengan wakil Korea Selatan Kim Won Ho/Jeong Na Eun.

Mereka menang lewat rubber game ketat pada laga pertama fase grup Olimpiade Paris 2024 di Porte De La Chapelle Arena, Sabtu.

Rinov/Pitha menang atas wakil Korea Selatan Kim Won Ho/Jeong Na Eun dengan skor 22-20, 14-21, 21-19 dalam tempo 1 jam 4 menit.

Pada gim pertama, Rinov/Pitha mampu memegang kontrol permainan dengan baik. Terbukti dari awal gim, Rinov/Pitha dapat menjaga jarak perolehan angka dan merebut interval gim pertama dengan skor 11-8.

BACA JUGA:Fajar/Rian Tampil Gemilang, Kalahkan Lamsfuss/Seidel di Pertandingan Pembuka Olimpiade Paris 2024

BACA JUGA:Apriyani/Fadia Kandas di Tangan Matsumoto/Nagahara pada Pertandingan Perdana Olimpiade Paris 2024

Keunggulan tersebut mampu mereka pertahankan selama beberapa saat, sebelum Kim/Jeong perlahan mulai mengejar ketertinggalannya.

Pasangan Korea Selatan kemudian menyamakan kedudukan 14-14, 15-15 dan 16-16, sebelum Rinov/Pitha kembali unggul dan meraih matchpoint pertama 20-16.

Namun, Kim/Jeong tidak membiarkan tekanan menguasai mereka, berbuah empat poin beruntun dan memaksakan deuce 20-20.

Pasangan Indonesia lalu berusaha kembali fokus sebelum akhirnya mengklaim gim pertama dengan skor 22-20.

Pada gim kedua, Kim/Jeong tampil lebih menyerang dan lebih memegang jalannya pertandingan.

BACA JUGA:Atlet Menembak China Sheng Lihao dan Huang Yuting Raih Emas Pertama di Olimpiade Paris 2024

BACA JUGA:Argentina U-23 Kalahkan Irak 3-1, Naik ke Puncak Grup B Olimpiade 2024

Rinov/Pitha sempat tertinggal cukup jauh 8-14 dan ganda campuran Korea Selatan pun tak menyia-nyiakan kesempatan untuk memaksakan rubber game setelah membungkus gim kedua dengan skor 21-14.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan