Terbayarkan dengan Gelar Champion, Dahaga Tim Lima Girl Basketball

HARU: Selebrasi kemenangan tim Lima Girl Basketball, penuh haru.-Elvina desti saputri-Jambi Independent

JAMBI – Lima Girl Basketball, tim basket SMAN 5 Kota Jambi akhirnya menghilangkan dahaga mereka pada ajang Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 Jambi Series, usai meraih gelar champion.

Bagaimana tidak, Lima Girl Basketball selalu haus gelar champion dan selalu harus puas pada posisi runner up pada musim-musim sebelumnya.

Penentunya, partai final Honda DBL with Kopi Good Day 2023-2024 Jambi Series kemarin, mereka memastikan diri menjadi champion usai mengalahkan Netco Girl Basketball, milik SMAN 3 Kota Jambi.

Jalannya pertandingan, Lima Girl Basketball sudah tampil agresif. Meski tak begitu banyak poin yang tercipta, Lima Girl Basketball mampu unggul dengan poin 11-3.

BACA JUGA:Mampu Pertahankan Gelar Champion, Xaverius 1 Masih Terlalu Kuat untuk Bina Kasih

BACA JUGA:Anies Dengarkan Keluh Kesah Warga saat Kampanye di Lampung

Sementara pada kuarter kedua, Netco Girl Basketball berusaha membalikkan keadaan. Pada kuarter ini mereka mampu memberi jarak poin terhadap Lima Girl Basketball.

Hanya saja tetap, mereka masih tertinggal dengan jumlah poin 19-14. Keunggulan untuk Lima Girl Basketball.

Hingga kuarter keempat, Lima Girl Basketball begitu beringas menambah poin dan memastikan mereka menjadi champion, usai unggul dengan poin akhir 42-27.

Triani, coach basket putri Smanel mengungkapkan bahwa, dirinya merasa sangat puas dengan permainan tim basketnya.

BACA JUGA:Meditasi untuk Ketenangan Diri

BACA JUGA:Ganjar: Jokowi Itu Sahabat Selamanya

"Saya merasa sangat puas dengan permainan anak-anak hari ini, mereka benar-benar menikmati permainan hari ini," ungkapnya.

"Ini menjadi PR besar buat saya dan tim karena mempertahankan lebih sulit dari pada mendapatkan, selanjutnya kalau ada even basket kita pasti ikut," katanya.

Tag
Share