Parade Shehuo: Tradisi Rakyat Tiongkok yang Menghidupkan Pedesaan
Parade Shehuo di Desa Huanghuayu, wilayah Longxian, Kota Baoji, Provinsi Shaanxi, China barat laut, pada 23 Februari 2024. -Dimas-Antaranews.com
Sebuah pertunjukan populer di pedesaan di seluruh China yang biasa dikenal dengan "Parade Shehuo".
Parade ini berasal dari tradisi pengorbanan kuno untuk memohon panen yang baik sekitar 2.000 tahun silam.
Setelah pertunjukan tari dan lagu diserap ke Shehuo, parade itu berangsur-angsur berevolusi menjadi tradisi rakyat yang dipentaskan pada Festival Musim Semi dan Festival Lampion.
Parade ini juga diyakini untuk menolak bala dan memulai awal baru di tahun yang baru.
BACA JUGA:Nadsem,PKB,PPP Diprekdisi Merapat Ke Koalisi Prabowo-Gibran
BACA JUGA:Spesies Anggrek Baru Muncul dari Hutan Yunnan, China
Pertunjukan rakyat Shehuo di Baoji masuk dalam daftar warisan budaya takbenda nasional China pada 2006.
Wilayah Longxian, yang pada masa lalu disebut sebagai Long Zhou.
Wilayah ini terkenal dengan parade Shehuo lokalnya yang menampilkan pertunjukan autentik dan inklusif serta riasan wajah yang sederhana namun indah.(*)