Gubernur Sudah Kirimkan Nama Calon Pj Bupati Tebo

Al Haris, Gubernur Jambi.-DOK/Jambi Independent-Jambi Independent

JAMBI - Gubernur Jambi sudah mengirimkan nama-nama calon Pj Bupati Tebo ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Hal ini diakui langsung oleh Al Haris, Gubernur Jambi, Rabu (13 Maret 2024) kemarin. Dia mengatakan, Nama-nama itu sudah dikirimkan kemarin. 

Al Haris mengatakan, selain dirinya selalu gubernur, DPRD Tebo juga telah mengirimkan tiga nama sebagai kandidat Pj Bupati Tebo, menggantikan Aspan, yang habis masa jabatannya sebagai Pj Bupati Tebo pada 1 April mendatang. 

"Untuk usulan nama Pj Bupati Tebo, sudah dimasukan hari ini. Kan DPRD Tebo sudah kirimkan, saya juga kirimkan," katanya. 

Al Haris mengatakan, ada tiga nama yang dikirimkan sebagai kandidat. Namun, dirinya tidak mau menyebutkan siapa-siapa saja yang diusulkan. Al Haris berdalih, bahwa nama-nama itu disusun oleh Kepala Biro Pemerintahan. 

BACA JUGA:Rudapaksa Teman Wanita Ancam Korban Sebar Rekaman

BACA JUGA:Al Haris Buka Bazar Ramadan TP PKK Provinsi Jambi

"Nama-namanya saya tidak tau, itu Ibu Karo Pem yang nyusun," katanya. 

Ditanyakan apakah ada kemungkinan nama yang diusulkan Gubernur Jambi, sama dengan yang diusulkan oleh DPRD Tebo, Al Haris mengaku tidak mengetahuinya. Menurutnya, untuk mengirimkan tiga nama tersebut, tidak ada koordinasi antara dirinya dengan DPRD Tebo. 

"Tidak ada koordinasi dengan pihak DPRD Tebo, supaya tidak ada kesepakatan. Kan tidak bagus kalau sebelum mengirimkan usulan kita berkoordinasi dulu, kalau disamakan usulannya juga tidak bagus, nanti terkesan ada persekongkolan untuk mengusulkan satu nama," katanya. 

Dia mengatakan, tidak adanya koordinasi tersebut, agar Al Haris selalu gubernur memiliki versi sendiri siapa saja tiga orang yang dianggap mampu memimpin Kabupaten Tebo sebagai Pj Bupati. Begitu juga dengan DPRD Tebo, punya penilaian sendiri, mengenai siapa yang dianggap mampu. Nanti, akan ada penilaian tersendiri di Kemendagri untuk memutuskan satu orang yang dinilai benar-benar mampu. 

BACA JUGA:Atasi Kelangkahan Gas Elpiji 3 Kilogram

BACA JUGA:Sholat Tarawih Sendiri di Rumah Apa Hukumnya?

"Biarlah DPRD Tebo punya versi sendiri, saya juga punya versi sendiri," tandasnya. (enn/ira)

Tag
Share