Dua Korban Luka Parah, Polisi Cari Pelaku Pembacokan di Tanjab Barat yang Melarikan Diri

Minggu 04 Aug 2024 - 16:13 WIB
Reporter : Aditiya
Editor : Rizal Zebua

KUALA TUNGKAL, JAMBIKORAN.COM - Satreskrim Polres Tanjung Jabung Barat mencari pelaku pembacokan yang terjadi di Lorong Sederhana, Kelurahan Kampung Nelayan, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjung Jabung Barat. 

Akibat peristiwa itu dua orang mengalami luka serius di bagian kepala dan punggung.

Kasat Reskrim Polres Tanjab Barat, AKP Frans Septiawan Sipayung, menuturkan bahwa pihaknya sudah mengidentifikasi pelaku. 

Akan tetapi, sampai saat ini keberadaan pelaku belum dapat dipastikan. Tim masih melakukan pencarian intensif.

BACA JUGA:Sijago Merah Mengamuk, 2 Rumah Warga di Bungo Hangus Terbakar

BACA JUGA:DE Resmi Ditetapkan Sebagai Tersangka Atas Kasus Pembakaran Hutan

"Walaupun kami sudah mengantongi nama pelaku, kami belum dapat memastikan keberadaannya. Kami terus mencari pelaku untuk menangkapnya," ungkap AKP Frans.

Menurut informasi, pelaku pembacokan melarikan diri setelah kejadian yang terjadi pada Kamis, 25 Juli 2024, sekitar pukul 13.20 WIB. 

Dalam insiden tersebut, dua korban bernama Umar dan Ahmad mengalami luka bacok parah di kepala dan punggung.

Polisi juga telah mengamankan barang bukti berupa sebilah parang. 

BACA JUGA:Minta Orang Tua Kawal Tes Kesehatan

BACA JUGA:Sempat Alami Kendala Latihan, Anggota Paskibra Terus Digembleng

Pihak kepolisian terus melakukan pengejaran terhadap pelaku dan berusaha mengumpulkan informasi lebih lanjut mengenai keberadaan pelaku.

"Korban mengalami luka serius, dengan Umar terluka di bagian kepala dan Ahmad di bagian punggung. Kami masih mencari pelaku dan akan terus memperbarui informasi seiring dengan perkembangan penyelidikan," sambung Kasat Reskrim.(*)

Kategori :