Namun, di tengah kabar kurang menggembirakan ini, Nintendo tetap punya senjata pamungkas: Nintendo Switch 2.
Selama sembilan bulan pertama tahun keuangan ini, bisnis konsol gim Nintendo mencatat penurunan pendapatan sebesar 31,7% dibanding tahun sebelumnya.
Angkanya merosot menjadi 895,5 miliar yen (sekitar 5,7 miliar dolar AS).
Penurunan itu disebabkan oleh lesunya penjualan perangkat Nintendo Switch serta gim-gimnya.
Tak hanya itu, pendapatan dari sektor mobile dan lisensi IP juga ikut tergerus, turun 33,9% menjadi 49,7 miliar yen (sekitar 320 juta dolar AS), imbas dari perbandingan berat dengan kesuksesan besar The Super Mario Bros. Movie tahun 2023.
Imbasnya, laba kotor Nintendo anjlok 27,3% menjadi 565,5 miliar yen (sekitar 3,6 miliar dolar AS).
Kategori :