Gubernur Jambi Minta Semua Pihak Waspada, Serta Mitigasi Bencana Hidrometeorologi

Minggu 16 Mar 2025 - 20:57 WIB
Reporter : Jennifer Agustia
Editor : Jennifer Agustia

Wilayah Muarojambi yang memiliki potensi banjir yang rendah meliputi Kumpeh, Sungai Bahar, Taman Rajo, untuk wilayah yang memiliki potensi rendah hingga menengah mengalami banjir diantaranya Kecamatan Jambi Luar Kota, Kumpeh Ulu, Maro Sebo, Mestong, Sekernan.

Wilayah Sarolangun memiliki potensi banjir menengah diantaranya Kecamatan Bathin Delapan, Pelawan, Sarolangun. Sedangkan wilayah Kecamatan Batang Asai, Limun, Mandiangin, Pauh memiliki potensi rendah hingga menengah mengalami banjir. 

Wilayah Tanjab Barat yang meliputi Kecamatan Batang Asam memiliki potensi banjir yang cukup rendah, sedangkan wilayah Merlung, Tebing Tinggi, Tungkal Ulu memiliki potensi rendah hingga menengah mengalami banjir.

Wilayah Tanjab Timur yang meliputi Kecamatan Berbak memiliki potensi banjir yang cukup rendah, sedangkan wilayah Mendahara Ulu memiliki potensi rendah hingga menengah mengalami banjir.

Wilayah Tebo khususnya wilayah Kec. Koto Ilir Tujuh, Koto Tujuh, Muara Tabir, Serai Serumpun, Sumay, Tebo Ilir, Tebo Tengah, Tebo Ulu, Tengah Ilir memiliki potensi banjir yang cukup rendah, sedangkan wilayah Rimbo Bujang, Rimbo Ulu memiliki potensi rendah hingga menengah mengalami banjir. (Enn)

Kategori :