JAMBIKORAN.COM – Suasana di Pasar Angso Duo, Kota Jambi, mendadak mencekam pada Selasa dini hari (14/10/2025), setelah seorang pria dilaporkan mengalami luka serius akibat penusukan yang diduga dilatarbelakangi masalah asmara.
Insiden berdarah itu terjadi sekitar pukul 03.00 WIB di area toilet yang berada di depan Masjid Pasar Angso Duo. Menurut keterangan beberapa pedagang dan pengunjung yang berada di lokasi, korban diduga merupakan seorang pedagang kalangan yang sering berjualan di wilayah Kumpeh dan sekitarnya. Korban dikabarkan diserang oleh seorang pria yang tidak lain adalah suami dari wanita yang diduga menjalin hubungan gelap dengan korban. BACA JUGA:Pol Espargaro Gantikan Vinales BACA JUGA:Marini Yakin dengan Honda RC213V “Pelaku sudah lama menduga istrinya berselingkuh dengan korban. Saat korban datang ke pasar dini hari itu, pelaku langsung menghadangnya di dekat toilet masjid dan melakukan penusukan,” ujar salah satu sumber di lokasi kejadian. Aksi tersebut sempat menimbulkan kepanikan di sekitar pasar. Beberapa pedagang berhamburan keluar kios untuk melihat apa yang terjadi. Warga yang melihat korban terkapar dengan luka tusuk di bagian tubuhnya segera memberikan pertolongan dan melaporkan kejadian itu ke pihak keamanan pasar. BACA JUGA:Sean Gelael Melesat dari P11, untuk Finis P4 di GTWCE 2025 BACA JUGA:Olahraga Raket yang Jadi Gaya Hidup Baru Dari informasi yang dihimpun sementara, pelaku langsung melarikan diri setelah kejadian. Meski sempat kabur, identitasnya telah dikantongi pihak kepolisian berdasarkan keterangan saksi mata yang juga merupakan istri pelaku. Saat ini, polisi masih melakukan pengejaran dan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap motif dan kronologi lengkap peristiwa tersebut. Kejadian ini menambah daftar kasus kekerasan yang terjadi di kawasan Pasar Angso Duo. BACA JUGA:Lo-Fi Music, Teman Produktivitas dengan Irama Santai BACA JUGA:Tren Makan Alpukat sebagai Gaya Hidup Sehat Warga sekitar berharap pihak berwenang dapat meningkatkan pengawasan dan keamanan di area tersebut, mengingat pasar tradisional terbesar di Jambi itu kerap ramai aktivitas bahkan hingga dini hari. Sementara korban sudah dievakuasi ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan penanganan medis. Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian mengenai kondisi korban dan status pelaku. (*)
Kategori :