Sering Merasa Lapar Padahal Baru Saja Makan, Apa Penyebabnya?

Sabtu 27 Apr 2024 - 21:32 WIB
Reporter : Fajar
Editor : Finarman

Kondisi tubuh yang lelah dan terlalu capek pun juga bisa membuat seseorang jadi mudah merasa lapar. Apalagi, jika tubuh berada dalam situasi kurang tidur.

Sebab tidur sendiri bisa membantu meregulasikan ghrelin yang memiliki fungsi untuk menstimulasi hormon lapar di tubuh. Saat tubuh kurang tidur maka produksi ghrelin meningkat dan alhasil tubuh akan mudah merasa lapar.

4. Kurang serat dan lemak

Tubuh yang mengonsumsi serat dan lemak dalam jumlah sedikit juga rentan menjadi mudah lapar. Mengutip dari laman Cleveland Clinic, kurangnya konsumsi lemak sehat dan serat bisa memicu seseorang jadi mudah lapar.

Lemak sehat tetap dibutuhkan oleh tubuh guna menyeimbangkan nafsu makan.

Sedangkan serat dibutuhkan tubuh sebab makanan tersebut membutuhkan waktu lama untuk dicerna dan membuat seseorang jadi merasa kenyang lebih lama.

5. Stres berlebihan

Penyebab lain dari seseorang yang mudah merasa lapar adalah karena berada pada situasi stres atau tertekan.

Banyak orang yang melampiaskan rasa stres dengan mengonsumsi makanan untuk meredakan tekanan.

BACA JUGA:MK Batalkan Pasal Berita Bohong dan Pencemaran Nama Baik di Peraturan Pidana

BACA JUGA:Sejumlah Tokoh dan Masyarakat Kota Jambi Padati Media Center HAR

Meningkatnya kortisol dalam tubuh karena stres bisa memicu tingginya keinginan untuk makan dan meningkatnya nafsu makan saat stres.

Maka dari itu, kerap kali kondisi stres berlebih bisa membuat seseorang jadi mudah merasa lapar.

Nah, itulah tadi penyebab mengapa Anda jadi mudah merasa lapar. Kenali beberapa penyebabnya, ya. (*)

Kategori :