Liverpool FC Segera Hadirkan Toko Resmi Pertama di Indonesia

Sebuah jersey Liverpool raksasa dipasang di pusat perbelanjaaan saat berlangsungnya LFC World Tour di Jakarta, Kamis, 8 Maret 2018.--Antaranews.com

“Kemitraan terbaru di Asia ini menambah rencana ambisius kami untuk mengembangkan kehadiran internasional kami di pasar-pasar utama dan kami sangat bersemangat untuk segera membuka toko mandiri pertama kami,” lanjutnya.

Hitesh Bharwani sebagai direktur pelaksana dan salah satu pendiri Kanmo Group, mengatakan “Kami sangat gembira atas kesempatan untuk mendekatkan merek ikonik Liverpool FC kepada para penggemar kami di Indonesia”.

BACA JUGA:Begini Cara Mendapatkan SIM C1 yang Baru Diluncurkan Korlantas Polri, Yuk Simak

BACA JUGA:Israel Perluas Serangan di Rafah, Gaza Semakin Terisolasi

“Kemitraan ini tidak hanya menandakan tonggak sejarah yang signifikan bagi Kanmo Group tetapi juga menandai awal dari perjalanan dinamis ke depan,” tambahnya.

“Bersama Weston Corporation, kami berkomitmen untuk meningkatkan lanskap ritel di Indonesia dan memberikan akses tak tertandingi terhadap merchandise otentik dan pengalaman penggemar yang imersif,” lanjutnya.

Disisi lain, Rajbir Chopra sebagai direktur penjualan Weston Corporation, menambahkan “Langkah strategis ini tidak hanya memperkuat komitmen kami untuk memberikan pengalaman ritel olahraga yang luar biasa namun juga memperkuat jejak kami di pasar Asia Tenggara”.

“Kita semua tahu besarnya pasar di Indonesia dan basis penggemar di sini. Para penggemar sangat menginginkan akses langsung ke merchandise resmi Liverpool FC," tutupnya.(*)

Tag
Share